Franco Carboni, Zanetti Panutan Saya, Saya Juga Menyukai Perisic

Penulis: Uphit Kratos
Selasa 26 Apr 2022, 10:00 WIB
Franco Carboni

Franco Carboni/ goal.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pemain muda Inter Milan, Franco Carboni aku sangat mengidolakan Javier Zanetti sebagai legenda tim Nerazzurri, dan Ivan Perisic karena bermain di posisi yang sama.

Dalam sebuah wawancara dengan Goal.com, pemain muda Inter Milan, Franco Carboni menjelaskan beberapa pihak yang sangat berjasa kepada karirnya. Secara khusus, Carboni berterima kasih kepada pelatih Antonio Conte dan Simone Inzaghi.

“Saya harus berterima kasih kepada Antonio Conte. Saya berlatih dengannya selama empat hingga lima bulan di tim utama dan dia menempatkan saya di bangku cadangan untuk pertama kalinya di Serie A,” ujar Carboni.

:Itu adalah pengalaman yang sangat menyenangkan dan saya berterima kasih kepadanya atas kesempatan yang dia berikan kepada saya. Juga dengan Simone Inzaghi, saya duduk di bangku cadangan, bahkan di Liga Champions. Mereka memberi saya pengalaman yang luar biasa dan saya berterima kasih padanya,”

Ketika ditanya tentang pemain yang jadi panutannya di klub, pemain muda asal Argentina tersebut mengatakan dirinya sangat mengagumi Javier Zanetti dan Ivan Perisic.

“Di Inter selalu ada Javier Zanetti, bahkan jika dia bermain di kanan dan saya bermain di kiri. Bagi saya dia adalah salah satu yang terbaik dalam sejarah dalam peran itu dan sungguh menyenangkan berbicara dengannya. Dia selalu sangat baik padaku, dia orang yang hebat,”

“Di Inter hari ini saya sangat menyukai Ivan Perisic. Bermain dalam perannya, saya selalu mengamatinya. Saya mencoba belajar darinya karena dia sangat kuat untuk saya. Itu adalah sesuatu yang saya impikan sebagai seorang anak dan saya alami pada saat itu.” pungkasnya.

Artikel Tag: Franco Carboni, Inter Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/franco-carboni-zanetti-panutan-saya-saya-juga-menyukai-perisic
1239  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini