Florenzi Amankan Transfer Permanen, Milan Ingin Diskon Dari Roma

Alessandro Florenzi (Sumber: GettyImages)
Berita Transfer: Alessandro Florenzi dikabarkan bakal mengamankan transfer permanennya, namun AC Milan tampaknya masih ingin menegosiasikan diskon dengan AS Roma.
Florenzi mendarat di Rossoneri dengan status pinjaman dari Giallorossi setelah memenangkan Piala Eropa bersama Italia musim panas 2021 lalu dan ia sepertinya telah mendapatkan kepercayaan yang cukup dari manajemen.
MilanNews menyorot bagaimana setelah mengalami beberapa kesulitan akibat cedera, pemain internasional Italia tersebut telah menunjukkan karakter dan kemampuan serbabisanya melalui performa yang semakin penting. Ia mampu memenangkan Scudetto pertama dalam kariernya sebagai salah satu leader dan kini keputusan ada di tangan Milan untuk menentukan masa depannya.
Harga yang disepakati musim panas lalu antara Rossoneri dan Roma adalah 4.5 juta euro atau Rp70 miliar, namun Paolo Maldini mungkin akan mempertimbangkan duduk di meja negosiasi dengan manajemen klub ibukota untuk berupaya mendapatkan sedikit diskon dari nominal tersebut, meskipun hampir dapat dipastikan full-back 31 tahun tersebut bakal dipermanenkan.
Tak hanya membantu karena pengalaman yang ia miliki dan pengaruh pada rekan-rekan satu timnya yang lebih muda, tetapi Florenzi juga menjadi aset teknis dan taktik bagi Stefano Pioli mengingat ia telah memainkan sejumlah posisi berbeda di bawah arahannya dengan selalu membuat dirinya dapat diturunkan untuk jaga-jaga. Karena itulah, sejatinya bukan hal mengejutkan jika Milan ingin mempermanenkan statusnya musim panas ini dari Giallorossi.
Artikel Tag: Florenzi, Milan, Roma
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/florenzi-amankan-transfer-permanen-milan-ingin-diskon-dari-roma
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini