Flamengo Buka Pembicaraan Untuk Rekrut Gelandang Terpinggirkan Lazio
Berita Transfer: Klub asal Brasil, Flamengo dikabarkan membuka peluang pembahasan dengan Lazio terkait rencana mereka merekrut gelandang Marcos Antonio. Sang pemain merupakan salah satu pemain terpinggirkan dalam skuat Elang Ibukota.
Flamengo dikabarkan membuka pembicaraan dengan Lazio terkait transfer gelandang asal Brasil, Marcos Antonio. The Aquile membeli pemain 24 tahun tersebut dari Shaktar Donetsk dengan harga 7,5 Juta Euro di musim panas 2022.
Akan tetapi ia kesulitan mendapatkan jatah bermain secara reguler di musim debutnya di ibukota Italia, jadi pihak klub memutuskan untuk meminjamkannya ke klub divisi utama Yunani, PAOK Salonika di musim 2023/24. Saat ini Antonio telah kembali ke markas klubnya di Roma tapi nampaknya akan segera dilepas lagi.
Menurut kabar yang dilansir Gianluca Di Marzio mengungkapkan Flamengo dan Biancocelesti saat ini sedang terlibat negosiasi untuk transfer sang gelandang akan tetapi belum mencapai kesepakatan. Sementara klub ibukota Italia sedang mengusahakan transfer permanen, sedangkan raksasa Brasil lebih memilih transfer pinjam.
Kedua klub kemungkinan bisa mencapai kompromi dengan formula berbeda. Bisa dengan kontrak pinjam di awal disertai opsi atau kewajiban membeli dengan persyaratan tertentu. Biaya transfernya di kisaran 4 hingga 5 Juta Euro.
Lebih lanjut kabar menambahkan Antonio sendiri setuju dengan transfer tersebut dan telah mencapai kesepakatan terkait persyaratan personal dengan klub negara asalnya tersebut. Kontrak sang gelandang dengan The Aquile akan berlangsung hingga Juni 2027.
Artikel Tag: Lazio, Flamengo, Marcos Antonio
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/flamengo-buka-pembicaraan-untuk-rekrut-gelandang-terpinggirkan-lazio
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini