Fix! Inilah Daftar Skuad Bayern Munich untuk Laga Melawan Barcelona

Penulis: Febrian Kusuma
Rabu 23 Okt 2024, 16:30 WIB
Bayern Munich

Skuad Bayern Munich (Sumber: Alex Pantling/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Bayern Munich akan bertandang ke markas Barcelona, Stadion Olimpiade Lluís Companys, pada matchday ketiga babak penyisihan grup Liga Champions Eropa musim 2024/25, Kamis (24/10) dini hari WIB.

Ini akan menjadi pertandingan reuni antara pelatih Barcelona, Hans Flick, dengan Bayern Munich. Flick pernah melatih Bayern pada rentan tahun 2019 hingga 2021 yang lalu, dan mempersembahkan treble winner pada kompetisi musim 2019/20.

Selain itu, Robert Lewandowski yang kini menjadi penyerang andalan Barca itu juga pernah menjadi striker utama Die Bavarian selama delapan tahun, mulai 2014 hingga akhirnya ia hengkang pada bursa transfer musim panas 2022 yang lalu dengan harga 45 juta euro atau setara dengan 758.5 miliar rupiah.

Pada kesempatan kali ini Die Bavarian tidak bisa memainkan para pemain terbaiknya, karena beberapa dari mereka harus absen karena mengalami cedera. Menurut informasi di laman Get Football News Germany, pemain-pemain seperti Aleksandar Pavlović, Hiroki Ito, Sasha Boey dan Josip Stanišić, tidak akan dibawa ke Catalan karena masih mengalami cedera.

Skuad Bayern Munich untuk menghadapi Barcelona

Kiper:Manuel Neuer, Daniel Peretz, Sven Ulreich

Bek:Eric Dier, Minjae Kim-jae, Dayot Upamecano, Alphonso Davies, Raphaël Guerreiro, Adam Aznou

Gelandang:Joshua Kimmich, Leon Goretzka, João Palhinha, Arijon Ibrahimović, Konrad Laimer, Jamal Musiala

Penyerang:Harry Kane, Serge Gnabry, Leroy Sané, Kingsley Coman, Michael Olise, Thomas Müller, Mathys Tel

Artikel Tag: Bayern Munich, Barcelona

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/fix-inilah-daftar-skuad-bayern-munich-untuk-laga-melawan-barcelona
309  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini