Fiorentina Jejakkan Satu Kaki di Final Liga Konferensi Eropa

Penulis: Rei Darius
Jumat 03 Mei 2024, 10:28 WIB
Fiorentina

Fiorentina sukses kalahkan Club Brugge dengan skor 3-2 (Image: Fiorentina)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Konferensi Eropa: Fiorentina berhasil meraih kemenangan atas Club Brugge pada leg pertama semifinal Liga Konferensi Eropa, meski dengan susah payah mengalahkan 10 pemain lawan.

La Viola menang dengan skor 3-2 di Stadio Artemio Franchi pada Jumat (3/5) dini hari tadi WIB, dan leg kedua akan digelar di kandang Brugge di Belgia pada pekan depan.

Club Brugge bertandang dengan modal tujuh kemenangan beruntun dan mengawali laga dengan positif. Namun, tendangan Igor Thiago masih berada di atas gawang.

Riccardo Sottil kemudian membuka skor melalui upayanya dari sayap menusuk ke dalam dan melepaskan tembakan ke pojok atas gawang.

Fiorentina harusnya bisa menggandakan skor jika saja tendangan Nico Gonzalez setelah menerima umpan tarik Cristiano Biraghi, tidak mengudara di atas gawang.

Sayangnya, Brugge malah berhasil menyamakan kedudukan setelah Biraghi melakukan handball dan pemeriksaan VAR mengonfirmasi bahwa penalti harus diberikan, yang kemudian sukses dikonversi oleh Hans Vanacken.

Tuan rumah berhasil mengembalikan keunggulan setelah upaya Jack Bonaventura melahirkan bola muntah untuk Andrea Belotti, yang sukses mengonversinya menjadi gol.

Brugge harus melanjutkan permainan dengan 10 orang setelah Raphael Onyedika menerima kartu kuning keduanya pada menit ke-61, namun mereka justru berhasil menyamakan skor lagi melalui Igor Thiago yang melepaskan tembakan ke pojok bawah gawang.

Beruntungnya, La Viola berhasil mencetak gol kemenangan pada masa injury time melalui M'Bala Nzola yang sukses membobol gawang Brugge pada percobaan pertamanya.

Artikel Tag: Fiorentina, Liga Konferensi Eropa, Club Brugge

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/fiorentina-jejakkan-satu-kaki-di-final-liga-konferensi-eropa
697  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini