Fenerbahce Dapat Saingan Untuk Dapatkan Rade Krunic
Berita Sepakbola: Fenerbahce mendapatkan tandingan untuk merekrut Rade Krunic dari AC Milan. Laporan terbaru menyebutkan bahwa sang gelandang kini juga jadi rebutan sejumlah klub Arab Saudi, Yunani dan Rusia.
Rade Krunic masuk dalam daftar jual AC Milan pada bursa transfer Januari kali ini, setelah mulai tersisih dari skuat tim asuhan Stefano Pioli.
Selain itu, kegagalan untuk memperpanjang masa bakti di San Siro, membuat Milan pada akhirnya memilih untuk menaruh si pemain di dalam daftar jual.
Raksasa Liga Turki yaitu Fenerbahce, sudah lama mengincar Krunic bahkan sejak bursa transfer musim panas lalu.
Namun Fenerbahce keberatan dengan harga jual yang ditetapkan oleh Milan, yaitu sebesar 6 juta Euro (Rp 101,9 miliar).
Melansir dari Relevo, Fenerbahce diklaim cuma berani membayar Krunic paling tinggi di angka 3 juta Euro dan hal tersebut membuat Milan mencari opsi lain yang lebih menarik.
Masih dari laporan Relevo, klub Arab Saudi yaitu Al-Shabab, diberitakan bersedia memenuhi angka 6 juta Euro yang ditetapkan oleh Milan.
Sementara itu klub-klub dari Yunani dan Rusia yang tidak disebutkan namanya, diklaim juga menaruh minat pada Krunic.
Cuma di bursa transfer Januari inilah Milan bisa mendapatkan pemasukan lumayan dari hasil penjualan Krunic.
Sebab gelandang asal Bosnia usianya sudah menginjak 30 tahun, dan masa kerjanya bersama Rossoneri tinggal menyisakan 18 bulan lagi.
Artikel Tag: Rade Krunic, AC Milan
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/fenerbahce-dapat-saingan-untuk-dapatkan-rade-krunic
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini