Federico Chiesa Diyakini Bisa Tampil Kontra Inggris
Berita Sepak Bola: Federico Chiesa masih berlatih secara terpisah dari skuat timnas Italia, namun diharapkan untuk bisa kembali bugar pada laga kontra Inggris di pekan depan.
Gli Azzurri sedang mempersiapkan diri untuk dua pertandingan penting di kualifikasi Piala Eropa 2024 pada jeda internasional Oktober ini.
Timnas Italia akan menjamu Malta di Stadio San Nicola Bari pada Minggu (15/10) dini hari WIB dan mengunjungi Wembley untuk menghadapi Inggris pada tiga hari kemudian.
Pelatih Luciano Spalletti telah menggelar sesi latihn ketiga di kamp latihan Coverciano pada Rabu (11/10) kemarin, dan Federico Chiesa masih belum gabung latihan bersama rekan-rekan setimnya.
Namun demikian, Sky Sport Italia masih percaya diri bahwa sang penyerang Juventus bisa siap tampil, setidaknya untuk laga kedua kontra Inggris di Wembley pada pekan depan.
Jika eks penyerang Fiorentina itu tidak bisa bugar tepat waktu dalam lawatan ke London, maka dia akan dipulangkan lebih dulu kepada klubnya, Juventus.
Kehadiran Chiesa tentunya sangat diharapkan mengingat dia merupakan salah satu pemain bintang yang berhasil mengantarkan Gli Azzurri menjadi juara Piala Eropa 2020, dengan mengalahkan The Three Lions di final lewat adu penalti.
Chiesa, yang kini telah mengemas lima gol dan tujuh assist dari 42 penampilan bersama Italia, memang telah mengalami masalah kebugaran. Dia absen pada saat Juventus mengalahkan Torino dengan skor 2-0 pada akhir pekan lalu karena cedera.
Sementara itu, menurut laporan dari Italia, Spalletti mengetes Domenico Berardi, Giacomo Raspadori, dan Moise Kean sebagai trio lini serang dalam sesi latihan Rabu (11/10) kemarin.
Artikel Tag: Federico Chiesa, Juventus
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/federico-chiesa-diyakini-bisa-tampil-kontra-inggris
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini