Falque Angkat Bicara tentang Eks Klubnya Roma
Berita Liga Italia: Dilansir dari Football Italia, winger Torino yang juga mantan pemain AS Roma, Iago Falque, mengaku bahwa dia merasa waktunya saat bersama tim Serigala Ibu Kota itu adalah sebuah ‘kesempatan yang terlewatkan’.
Winger asal Spanyol itu bergabung dengan Roma pada musim panas 2015 lalu, namun setelah hanya satu musim, dia dipinjamkan ke Granata yang kemudian membelinya pada Januari tahun ini.
“Saya menganggap diri saya ‘hampir seorang Italia’,” kata Falque pada AS.
“Di antara saat saya datang kesini dan saat saya kembali, saya telah di sini selama 5 tahun. Saya datang ke Juventus saat masih kecil, tapi pengalaman tersebut sangat berguna bagi saya saat kembali."
“Sebenarnya di Genoa lah tempat saya mempelajari bagaimana sepak bola Italia yang sebenarnya."
“Roma? Saya menganggapnya sebagai sebuah kesempatan yang terlewatkan untuk bisa membangun diri saya di klub Liga Champions. Saya memulai dengan baik, tapi saya mengalami cedera serius, dan hal itu benar-benar menghentikan saya. Saya harus pergi.”
Sementara di Torino, Falque juga sempat mengalami kesulitan saat baru bergabung karena cedera tersebut, hingga akhirnya Falque berhasil pulih.
“Di Torino saya mengalami kesulitan di awal karena cedera yang sama, tapi klub memiliki kesabaran, dan saya berhasil pulih. Saya sangat berterima kasih dan saya merasa sangat baik sekarang.”
Falque juga mengaku bahwa dalam beberapa hal, sepak bola Italia lebih baik dari sepak bola Spanyol.
“Terutama di Italia anda benar-benar bisa merasakan betapa hebatnya klub ini. Orang-orang telah mengenal Grande Torino dan itu memberikan ‘kehebatan’. Lebih sulit untuk mengetahui hal seperti itu di Spanyol.”
Artikel Tag: Iago Falque, AS Roma, Torino
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/falque-angkat-bicara-tentang-eks-klubnya-roma
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini