Facundo Torres Mengaku Adakan Kontak dengan Arsenal
Berita Transfer: Pemain sayap Orlando City, Facundo Torres, mengonfirmasi bahwa Arsenal telah melakukan kontak atas potensi transfer sambil dia menunggu pembicaraan lebih lanjut.
Pemain berusia 22 tahun itu telah menarik minat di Emirates Stadium menjelang jendela transfer saat ini setelah diidentifikasi oleh pencari bakat terkenal asal Amerika Selatan, Toni Lima.
Facundo Torres, yang bermain dan mencetak gol melawan Arsenal dalam pertandingan persahabatan pramusim selama musim panas, telah disebut-sebut akan pindah ke Premier League setelah The Gunners dikalahkan oleh Chelsea untuk target utama mereka Mykhaylo Mudryk.
Bintang Uruguay itu mengungkapkan bahwa tim besutan Mikel Arteta melakukan pendekatan menjelang Piala Dunia 2022 di Qatar dan sekarang mengharapkan kontak baru segera.
"Orlando City mengonfirmasi kepada saya bahwa ada kontak dengan Arsenal, tetapi kemudian saya pergi ke Piala Dunia dan saya tidak ingin mendengar tentang potensi transfer pada saat itu," kata Torres kepada 90min.
"Jadi percakapan tetap di sana, tetapi sekarang saya kembali dengan tim, kita akan melihat ke mana arah pembicaraan itu."
Dia menambahkan: "Saya akan senang bermain di Eropa. Itu adalah mimpi yang saya miliki sejak saya masih kecil. Saat ini saya fokus di Orlando City. Tapi La Liga atau Premier League akan menjadi target saya, dan dari sanalah rumor itu berasal... Saya akan sangat menyukainya."
The Gunners juga telah dihubungkan kembali dengan pemain sayap Barcelona, Raphinha. Tapi La Blaugrana dikatakan memasang harga 88 juta pound sterling untuk mantan pemain Leeds United itu, sementara sang pemain juga mengindikasikan ingin bertahan di Camp Nou sehingga Torres mungkin bisa menjadi alternatif yang bagus.
Artikel Tag: Facundo Torres, Arsenal, Orlando City
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/facundo-torres-mengaku-adakan-kontak-dengan-arsenal
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini