Erik ten Hag Ingin Marcus Rashford Tanda Tangan Kontrak Baru Dengan MU
Berita Liga Premier: Erik ten Hag berharap agar Marcus Rashford mau menandatangani kontrak baru dengan MU agar dia bisa 'membangun tim terbaik di dunia'.
Setelah tampil biasa-biasa saja musim lalu, musim ini Marcus Rashford seolah terlahir kembali dan sejauh ini dia telah mencatatkan 17 gol dan 6 assist dalam 28 kali laga untuk MU.
Pada Desember 2022 lalu, United mengaktifkan opsi untuk memperpanjang kontrak Rashford 1 tahun lagi, dalam usaha untuk menghalangi PSG yang sudah lama tertarik pada winger berusia 25 tahun itu.
Dan sekarang, dengan sisa hanya 18 bulan dalam kontraknya, manajer Erik ten Hag berharap bisa mempertahankan Rashford di Old Trafford.
"Saya pikir dia memahami bahwa Man United adalah klubnya (Rashford), itu yang pertama," kata Ten hag sebelum laga kontra Nottingham Forest yang akan digelar pada Kamis (26/1) dini hari WIB.
"Tapi juga, dalam lingkungan ini, di tim ini, saya pikir dia memainkan sepak bola terbaiknya.
"Kemudian saya akan mengatakan bahwa ini adalah tempat terbaik untuknya berada karena kami ingin membangun tim terbaik, nomor 1 di Inggris, kemudian di Eropa, lalu di dunia.
"Dia terus menjadi lebih baik, dan itu tentangnya karena dia memberikan 100% energi. Saya juga berpikir bahwa di tim ini dia juga bisa mengeluarkan kualitasnya.
"Tim ini dibangun agar kualitasnya bisa maju kedepan dan saya pikir dia tahu itu. Tapi jelas bahwa dia penting bagi kami, dan jika kami ingin mendapat kesuksesan yang kami inginkan, kami membutuhkannya."
Artikel Tag: Erik ten Hag, Marcus Rashford, MU
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/erik-ten-hag-ingin-marcus-rashford-tanda-tangan-kontrak-baru-dengan-mu
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini