Enzo Maresca Puji Performa Moises Caicedo yang Semakin Bersinar di Chelsea
Berita Liga Inggris: Pelatih kepala Chelsea, Enzo Maresca, mengungkapkan kepuasannya atas performa Moises Caicedo sejak dirinya menjalankan tugas di Stamford Bridge.
Gelandang asal Ekuador ini, yang didatangkan dari Brighton & Hove Albion pada Agustus 2023 dengan nilai transfer mencapai 115 juta poundsterling, awalnya sempat diragukan tampil maksimal. Namun, kini Moises Caicedo menunjukkan perkembangan pesat dan menjadi salah satu pemain terbaik di Premier League musim ini.
Pada awal kedatangannya, Caicedo terlihat kesulitan beradaptasi dan belum mampu menunjukkan performa gemilangnya seperti saat bermain di Brighton. Namun, seiring berjalannya waktu, pemain berusia 23 tahun ini berhasil menampilkan performa impresif, termasuk dalam laga terbaru melawan Manchester United yang berakhir imbang 1-1 pada Ahad (3/11) malam WIB. Dalam pertandingan tersebut, Caicedo mencetak gol voli yang cantik di babak kedua, membawa Chelsea menyamakan kedudukan setelah penalti Bruno Fernandes.
Gol tersebut merupakan gol keduanya untuk The Blues, setelah sebelumnya mencetak gol spektakuler dari tengah lapangan melawan Bournemouth pada akhir musim lalu. Meskipun jarang mencetak gol, peran Caicedo di lini tengah semakin vital dan membuatnya banyak dipuji.
Usai pertandingan di Old Trafford, Enzo Maresca menegaskan bahwa adaptasi Caicedo bukanlah hal yang mudah, terutama dengan ekspektasi tinggi dari publik karena nilai transfernya yang tinggi. "Sejak kami tiba, Moi tampil luar biasa. Saya sudah katakan minggu lalu, masalahnya adalah ketika klub membayar mahal, orang-orang mengharapkan mereka langsung menjadi yang terbaik," kata Maresca seperti dilansir dari football.london.
Lebih lanjut, Maresca menambahkan, "Dalam sepak bola, satu tambah satu tidak selalu sama dengan dua. Karena ia sangat baik di Brighton, bukan berarti ia langsung sebaik itu di Chelsea. Adaptasi itu sulit, terutama dengan tekanan harga."
Chelsea akan menghadapi FC Noah di ajang Conference League pada Jumat (8/11) mendatang, sebelum laga penting melawan Arsenal di Premier League tiga hari kemudian. Mengingat pentingnya laga melawan Arsenal untuk menjaga posisi empat besar, kemungkinan besar Caicedo akan diistirahatkan dalam pertandingan melawan Noah guna mempersiapkan diri menghadapi Derbi London.
Artikel Tag: Enzo Maresca, Moises Caicedo, Chelsea
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/enzo-maresca-puji-performa-moises-caicedo-yang-semakin-bersinar-di-chelsea
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini