Emery Belum Tentukan Komposisi Pemain PSG Saat Hadapi Real Madrid
Berita Liga Champions: Pelatih Paris Saint-Germain, Unai Emery, mengkonfirmasi bahwa dirinya belum menentukan komposisi pemain di starting XI PSG yang akan menghadapi Real Madrid. Namun dirinya memastikan bahwa tidak akan melakukan banyak perubahan di lini tengah timnya saat hadapi El Real.
Emery menegaskan bahwa dirinya belum menentukan komposisi pemain yang akan diturunkan saat menghadapi Real Madrid di Santiago Bernabeu pada babak 16 besar Liga Champions, Kamis (15/2) dini hari WIB. Pelatih asal Spanyol tersebut juga belum memastikan satu posisi bagi Angel Di Maria meski pada laga terakhir saat membungkam Sochaux dengan skor 4-1 di Coupe de France dirinya mencetak hat-trick.
Namun Emery memberikan gambaran bahwa komposisi lini tengah yang akan diturunkan saat menghadapi Toulouse akhir pekan ini di Ligue 1 tidak akan jauh berbeda dengan lini tengah yang akan bermain saat menghadapi Los Galacticos.
"Saya tidak akan mengubah banyak hal di lini tengah besok atau Rabu," kata Emery seperti dilansir dari Soccerway.
"Kedatangan Diarra sendiri mampu memperbaiki penampilan tim secara keseluruhan."
"Motta bermain 15 menit pada hari Selasa dan kita akan melihat bagaimana kondisinya untuk pertandingan hari Rabu."
"Diarra bermain bagus di Sochaux. Dan penampilan Lo Celso sangat bagus sebagai gelandang bertahan."
"Saya mengatakan bahwa Lo Celso bermain sangat baik dan saya sangat bahagia. Saya memiliki kepercayaan yang besar pada pemain ini."
"Tim ini lebih siap dari musim lalu. Kami harus menunjukkan kepada semua orang bahwa kami menunjukkan perkembangan yang sangat bagus."
15 - Angel Di Maria has been involved in more goals than any other PSG player in all comps in 2018 (15 - 9 goals, 6 assists) ahead of Neymar (12) & Mbappé (6). Blessed. pic.twitter.com/dzdCG57pLf
— OptaJean (@OptaJean) 6 Februari 2018
"Siapa yang akan bermain hari Rabu? Saya tidak bisa mengatakannya saat ini, mungkin ada banyak hal yang terjadi saat itu. Tapi saya pasti sudah memiliki beberapa ide di kepala saya."
"Penampilan Di Maria adalah kabar baik. Dia pemain penting dan kami berusaha mendapatkan yang terbaik darinya," pungkas Emery.
Artikel Tag: Unai Emery, Angel Di Maria, Lassana Diarra, Giovani Lo Celso, Paris Saint-Germain, Real Madrid, liga champions
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/emery-belum-tentukan-komposisi-pemain-psg-saat-hadapi-real-madrid
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini