Eddie Nketiah Disarankan Terima Pinangan Marseille

Eddie Nketiah. (Foto: Orlando Ramirez/Getty Images)
Berita Transfer: Pierre-Emerick Aubameyang telah mengatakan kepada mantan rekan setimnya di Arsenal, Eddie Nketiah, untuk menerima kepindahannya ke Marseille. Memang apa alasannya?
Pierre-Emerick Aubameyang mencatatkan 51 penampilan untuk Marseille pada musim lalu, mengoleksi 30 gol dan 11 assist sebelum menerima kepindahan ke tim Liga Pro Saudi, Al-Quadsiah. Sedangkan Eddie Nketiah mencatatkan 37 penampilan untuk Arsenal namun hanya mencetak gol sebanyak enam kali.
Marseille terus mengejar pemain lulusan Hale End tersebut dan kini telah mengajukan proposal baru senilai €20 juta untuk sang pemain. Dilansir dari the Athletic, Meriam Londons kemungkinan besar menganggap tawaran tersebut tidak realistis dan menghargai sang pemain dengan harga yang jauh lebih tinggi dari yang ditawarkan OM.
Namun, Aubameyang, percaya bahwa Nketiah harus pindah ke Prancis dan telah berbagi pendapat dengan sang pemain. Seperti yang diungkapkan di X (sebelumnya dikenal sebagai Twitter), pemain internasional Gabon ini telah mengatakan kepada Nketiah untuk bergabung dengan Marseille setelah menghabiskan satu musim di Stade Velodrome.
Laporan mengklaim bahwa Nketiah telah menyetujui kontrak lima tahun dengan Marseille dan setuju untuk pindah ke tim arahan Roberto De Zerbi. Marseille sangat ingin menyelesaikan kesepakatan tersebut, dan berharap dapat meyakinkan Meriam London dengan tawaran terbaru mereka.
Nketiah merupakan pemain berbakat lokal, dan the Gunners mungkin akan meminta bayaran yang tinggi jika mereka ingin melepasnya. Pemain berusia 25 tahun ini sangat ingin bermain sepak bola secara reguler, dan dapat mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh Aubameyang jika dia menerima kepindahan ke Perancis.
Artikel Tag: Eddie Nketiah, Pierre-Emerick Aubameyang, Arsenal, marseille
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/eddie-nketiah-disarankan-terima-pinangan-marseille
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini