Dusan Vlahovic Disebut Tak Cocok dengan Taktik Thiago Motta

Penulis: Demos Why
Rabu 13 Nov 2024, 08:17 WIB
Dusan Vlahovic.

Dusan Vlahovic. (Foto: Image Photo Agency/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Mantan manajer sepak bola Italia, Fabio Capello, khawatir Dusan Vlahovic bukanlah profil yang ideal untuk menjadi ujung tombak bagi Juventus arahan Thiago Motta.

Karena kurangnya alternatif, pemain asal Serbia ini selalu tampil sebagai starter di skuat Bianconeri musim ini. Ia telah tampil sebagai starter dalam 12 pertandingan Serie A dan empat pertandingan di Liga Champions sejauh ini dengan hasil yang beragam. Catatan gol musimannya meliputi enam gol domestik dan dua gol lainnya di kancah Eropa.

Pemain berusia 24 tahun ini tampil sangat menentukan dalam beberapa kesempatan, namun sama borosnya dalam beberapa kesempatan lainnya, membuat para penggemar dan pengamat memperdebatkan kredibilitasnya.

Sementara itu, Fabio Capello tidak terlalu meragukan kemampuan mantan bomber Fiorentina tersebut, namun ia merasa karakteristiknya tidak sepenuhnya cocok dengan filosofi permainan sang pelatih Juventus.

“Tim Thiago Motta terus berkembang, namun selalu ada satu tanda tanya besar: penyerang tengah,” ujar Capello dalam wawancaranya dengan La Gazzetta dello Sport.

“Vlahovic, karena karakteristiknya, bukanlah pemain nomor sembilan yang ideal bagi pelatihnya. Oleh karena itu, ia berjuang keras ketika berada jauh dari kotak penalti. Hal ini bisa menjadi masalah dalam jangka panjang, setidaknya jika klub bercita-cita untuk memperebutkan gelar Scudetto musim ini.”

Pemain internasional Serbia ini merupakan seorang striker klasik yang diberkahi dengan fisik yang kuat dan kecepatan yang solid. Namun, seperti yang dijelaskan Capello, Dusan Vlahovic bukanlah tipe penyerang yang dapat turun ke belakang dan membantu rekan setimnya dalam membangun serangan, seperti yang dilakukan Joshua Zirkzee di Bologna asuhan Motta dalam dua musim sebelumnya.

Artikel Tag: Dusan Vlahovic, Juventus, Fabio Capello

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dusan-vlahovic-disebut-tak-cocok-dengan-taktik-thiago-motta
760  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini