Dortmund vs Lille, Karim Adeyemi: Ini Tidak Akan Jadi Laga yang Mudah

Penulis: Ezi Yulia
Selasa 04 Mar 2025, 18:30 WIB
Karim Adeyemi

Karim Adeyemi (Foto: bvb.de)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Karim Adeyemi memperkirakan sebuah laga yang tidak mudah baik bagi Borussia Dortmund maupun Lille OSC saat kedua tim bertemu di leg pertama babak 16 besar Liga Champions pada Selasa (4/3).

Dengan momentum dari dua kemenangan di Bundesliga secara beruntun melawan Union Berlin dan St. Pauli, Borussia Dortmund kini ingin melangkah lebih jauh di Liga Champions dengan meraih hasil positif saat menjamu Lille OSC di Signal Iduna Park pada Selasa.

“Musim lalu jelas (kami) sangat, sangat bagus di Liga Champions. Semuanya berjalan dengan baik,” kenang Adeyemi, yang bersama BVB berhasil melaju hinggal final musim lalu.

“Kami memiliki banyak pemain yang berada di sana dan tahu bagaimana perjalanannya. Stadion akan penuh sesak besok dan kami pasti akan bersemangat untuk pertandingan dan mencoba untuk menjaga clean sheet dan mencetak banyak gol,” imbuhnya.

Karim Adeyemi sebelumnya pernah bermain melawan Lille di Liga Champions 2021 bersama mantan klubnya, RB Salzburg. Dan ia memperkirakan sebuah laga yang sulit bagi kedua tim, namun berpikir Dortmund memiliki keunggulan dengan bermain di depan para pendukungnya sendiri.

“Saya tahu mereka adalah tim yang bagus. Ini tidak akan menjadi pertandingan yang mudah. Namun, tidak akan mudah juga bagi Lille untuk meraih apa pun di sini, karena kami sedikit lebih baik di kandang dengan dukungan para pendukung di belakang kami,” kata Adeyemi.

Adeyemi sendiri sedang berada dalam performa terbaiknya, menyumbang assist dan mencetak gol dalam kemenangan 2-0 Dortmund atas St. Pauli di Bundesliga akhir pekan lalu.

Artikel Tag: karim adeyemi, Borussia Dortmund, lille osc

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dortmund-vs-lille-karim-adeyemi-ini-tidak-akan-jadi-laga-yang-mudah
426  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini