Domenico Berardi Nggak Menyesal Sempat Tolak Pinangan Klub Besar

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 13 Okt 2024, 15:00 WIB
Domenico Berardi

Domenico Berardi

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Domenico Berardi mengaku tidak menyesal bertahan di Sassuolo, meski dia sempat mendapat tawaran dari beberapa klub besar, termasuk Juventus, dan AC MIlan.

Sebagai salah satu pemain dengan rasio gol yang cukup tinggi di Serie A, Domenico Berardi punya banyak peluang untuk meninggalkan klub di masa lalu. Pemain 30 tahun tersebut sempat dikaitkan dengan Juventus, AC Milan dan Atalanta.

Dalam sesi wawancara bersama La Gazzetta dello Sport, pemain 30 tahun tersebut bicara tentang minat klub-klub tersebut, dan dia menegaskan tidak menyesal tidak memilih salah satu peluang tersebut.

“Atalanta menginginkan saya tiga tahun lalu, tetapi saya menolaknya karena saya pikir saya tidak cocok dengan gaya bermain mereka, terutama secara fisik.” ujar Berardi.

“Tahun lalu, saya ingin bergabung dengan Juve, tetapi klub tidak mencapai kesepakatan dan saya kecewa. Saya berdebat dengan klub karena saat itu adalah saat yang tepat. Namun, saya membalik halaman dan melanjutkan latihan di Sassuolo.”

Meski begitu, Berardi menegaskan dirinya tidak menyesal karena tidak memilih salah satu dari tim yang menginginkan tanda tangannya..

“Dengan pola pikir orang berusia 30 tahun, saya dapat mengatakan bahwa saya bisa lebih percaya pada diri sendiri dan mencoba [untuk pergi] ketika saya berusia 20-21, tetapi keputusan dibuat pada saat-saat yang ditentukan.”

“Mungkin keputusan saya tidak sesederhana itu. Saya memilih untuk memiliki karir yang berbeda, dan saya tidak menyesalinya (keputusan bertahan di Sassuolo).”

Artikel Tag: Domenico Berardi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/domenico-berardi-nggak-menyesal-sempat-tolak-pinangan-klub-besar
273  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini