Direstui Gabung Timnas, Dedi Akui Alami Dilema

Penulis: M. Aldi
Jumat 05 Okt 2018, 11:15 WIB
Direstui Gabung Timnas, Dedi Akui Alami Dilema

Dedi Kusnandar

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia : Situasi dilematis dihadapi oleh Dedi Kusnandar karena tenaganya dibutuhkan timnas dan Persib. Untuk itu dia akhirnya menyerahkan semua keputusan kepada tim pelatih soal nasibnya.

Dedi masuk dalam 22 nama pemain yang dipanggil timnas melawan Myanmar dan Hong Kong. Ini jadi pemanggilan pertamanya setelah Piala AFF 2016 lalu. Tapi di sisi lain jasa dia juga dibutuhkan Persib yang sedang mengalami krisis pemain.

"Pasti sama-sama penting, timnas penting tetapi Persib sendiri penting. Tim pelatih juga sudah berbicara, saya pastinya ingin membawa Persib juara dan ingin juga membela negara," jelasnya.

Pemain berusia 27 tahun itu pun mengaku dirinya sedang dilema. Untuk itu Dedi menyerahkan semua keputusan kepada pelatih dan akhirnya Gomez merestui dia ikut timnas. Sang pemain pun tidak bisa menyembunyikan rasa girangnya memakai jersey Garuda lagi.

"Ya saya sih ikuti instruksi saja sebagai pemain. Saya sebagai pemain senang saja dipanggil timnas," kata gelandang Persib ini di Si Jalak Harupat usai mengikuti latihan.

Tidak bisa membantu Persib bertanding di pekan ke-24 dan 25, ia tetap berharap timnya tetap bisa menang. Dedi percaya pemain-pemain lain yang ada di tim punya kualitas untuk memebawa Maung Bandung tetap mengaum dan bertahan di posisi teratas.

"Yang pasti inginnya menang dan siapapun yang dipercaya semoga menang di manapun mainnya. Dan mereka menjaga bisa tren positif kita," tukas Dedi.

Artikel Tag: Dedi Kusnandar, Persib, Tim Nasional

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/direstui-gabung-timnas-dedi-akui-alami-dilema
1232  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini