Direktur Sassuolo Pastikan Domenico Berardi Tak Memaksa Dijual ke Juventus
Berita Transfer: Direktur olahraga Sassuolo, Giovanni Carnevali, memastikan bahwa Domenico Berardi bersikap profesional meskipun keinginannya untuk gabung Juventus sulit terpenuhi.
Domenico Berardi telah dipersilakan pergi pada bursa transfer musim panas ini, dengan tim-tim seperti Napoli, Fiorentina, dan Lazio sempat dikabarkan tertarik kepadanya.
Namun, tidak ada transfer yang terlaksana karena tidak ada kesepakatan yang tercapai. Kemudian, Juventus menunjukkan minat untuk merekrut pemain berusia 29 tahun ini.
Kendati begitu, Si Nyonya Tua dianggap sudah telat karena tenggat transfer untuk Berardi sudah terlewati pada 18 Agustus 2023 lalu, sebagaimana keterangan dari direktur olahraga Giovanni Carnevali.
Sassuolo menginginkan Berardi bertahan untuk musim ini, karena sulit untuk mencari penggantinya di pengujung bursa transfer seperti ini.
Namun demikian, penyerang timnas Italia itu telah absen dari skuat pada dua laga pembuka Serie A musim ini.
Kendati demikian, Carnevali memastikan bahwa ketiadaan Berardi dalam skuat asuhan Alessio Dionisi pada kedua laga tersebut murni karena dia belum kembali bugar setelah berlatih terpisah karena diharapkan segera hengkang pada musim panas ini.
Carnevali memastikan bahwa Berardi tidak memaksa untuk dijual dan berperilaku dengan baik meskipun situasi tidak berjalan sesuai keinginannya.
"Berardi berperilaku dengan sempurna, seperti seorang pemain profesional dan tidak ada masalah. Dia hanya perlu untuk memulihkan diri namun kami yakin bahwa dia akan segera kembali bugar," kata Carnevali kepada SassuoloNews.
"Itu melukai para pemain kami dan juga klub-klub, karena bagi kami memainkan bintang terbaik kami benar-benar membuat perbedaan," tambahnya.
Artikel Tag: Domenico Berardi, Juventus, Sassuolo, Giovanni Carnevali
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/direktur-sassuolo-pastikan-domenico-berardi-tak-memaksa-dijual-ke-juventus
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini