Direktur Leverkusen Ini Sangat Yakin Havertz Akan Gabung ke Klub 'Kelas Dunia'
Berita Liga Jerman: Managing Director Bayer Leverkusen, Rudi Voller, yakin Kai Havertz sangat mampu bermain untuk salah satu klub elit dunia, namun ia berharap bisa melihatnya lebih lama di Bay Arena.
Havertz menjadi berkah bagi Leverkusen musim ini dalam upaya mereka mendapatkan tempat di Liga Champions.
Playmakeritu mencetak 11 gol dalam 21 penampilan Bundesliga, dengan yang terbaru ketika dia mencetak gol kemenangan penting 1-0 atas Freiburg untuk membawa Leverkusen setara dalam hal poin dengan tim urutan empat Borussia Monchengladbach.
Dampak yang mengesankan tersebut tentu tak luput dari perhatian dari klub-klub top Eropa. Liverpool, Manchester United dan Bayern Munich semuanya dikabarkan menaruh minat pada servis pemain berusia 20 tahun itu.
Namun, Voller menyatakan bahwa Leverkusen akan berusaha untuk menjaga bintang bersinar mereka.
“Jujur, saya selalu memiliki harapan kecil untuk kami dapat menahannya di sini selama satu tahun lagi,” kata mantan pemain internasional Jerman dan pemenang Piala Dunia 1990 tersebut kepada Sky Sports.
Jika Havertz akhirnya memilih untuk pergi, Voller tak ragu bahwa dia akan menjadi pemain kelas atas di Eropa dan meski pandemi virus corona, nilainya yang sebesar 90 juta pounds (Rp1,6 triliun) tidak akan terpengaruh.
“Itu tidak akan mengubah fakta bahwa dia sudah menjadi pemain kelas dunia, itulah dia sebelumnya. Sekarang ada perhatian lebih banyak padanya,” imbuh Voller.
“Dia jelas akan beralih ke klub kelas dunia suatu saat nanti.”
Artikel Tag: kai haverts, Chelsea, Manchester United, Bayer Leverkusen, Liverpool
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/direktur-leverkusen-ini-sangat-yakin-havertz-akan-gabung-ke-klub-kelas-dunia
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini