Dipecat Napoli, Walter Mazzarri Kini Resmi Dipinang Persepolis FC

Penulis: Uphit Kratos
Jumat 21 Jun 2024, 10:00 WIB
Walter Mazzarri

Walter Mazzarri

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Mantan pelatih Napoli, Walter Mazzarri dilaporkan telah ditunjuk untuk mendapatkan pekerjaan baru yang mengejutkan bersama klub Iran, Persepolis FC.

Pelatih berusia 62 tahun itu masuk dalam daftar pendek untuk peran sebagai pelatih Persepolis, dan Sky Sport Italia mengklaim jika keputusan telah dibuat, dengan keputusan akhir mereka akan menyerahkan kendali tim kepada Walter Mazzarri.

Mazzarri berada di Serie A dan Liga Champions di musim kemarin, dimana dia kembalinya ke Napoli dari November 2023 hingga Februari 2024.

Namun setelah itu sang pelatih dipecat setelah I Partenopei meraih hasil negatif, dengan hanya meraih enam kemenangan, tiga hasil imbang dan delapan kekalahan di semua kompetisi, termasuk tersingkir dari Liga Champions.

Dengan adanya kepastian ini, melatih klub Iran akan jadi peran kepelatihan keduanya di luar Italia, setelah sebelumnya dia menjalani 41 pertandingan di klub Inggris, Watford, pada musim 2016-17.

Tim lainnya yang pernah ditangani sang pelatih adalah, Livorno, Reggina, Sampdoria, Napoli, Inter Milan, Torino dan Cagliari, dimana beberapa diantaranya berakhir dengan catatan yang kurang impresif.

Persepolis FC baru saja dinobatkan sebagai juara Persian Gulf Pro League, namun pelatih asal Brasil, Osmar Loss Vieira, memutuskan untuk kembali ke negaranya setelah kemenangan ini.

Catatan lainnya, Mazzarri jadi pelatih Italia kedua di Iran, karena untuk periode singkat Andrea Stramaccioni pernah memimpin Esteghlal pada tahun 2019.

Artikel Tag: Walter Mazzarri, Napoli, Persepolis FC

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dipecat-napoli-walter-mazzarri-kini-resmi-dipinang-persepolis-fc
685  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini