Diminati Real Madrid dan Inter, Legenda Chelsea Ini Sebut Kante Masih Penting Bagi Chelsea

Penulis: Ananda Barezilla
Rabu 22 Jul 2020, 06:30 WIB
Diminati Real Madrid dan Inter, Legenda Chelsea Ini Sebut Kante Masih Penting Bagi Chelsea

N'Golo Kante (Foto: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Legenda Chelsea, Dennis Wise, meminta Chelsea untuk mempertahankan N'Golo Kante agar tak hengkang dari Stamford Bridge, seiring kabar bahwa Real Madrid tertarik untuk merekrut sang gelandang.

Gelandang Chelsea, N'Golo Kante, musim ini kerap dirumorkan bakal menuju pintu keluar Stamford Bridge, seiring sejumlah klub seperti Inter Milan dan Real Madrid dikabarkan ingin mendapatkan tanda tangan gelandang asal Perancis ini.

Mengingat betapa pentingnya peran Kante di lini tengah Chelsea, legenda The Blues, Dennis Wise, meminta agar mantan klubnya tersebut bisa mempertahankan gelandang berusia 29 tahun ini dengan segala cara. Sebab,  menurut Wise, membiarkan Kante hengkang dari Chelsea adalah sebuah kesalahan.

"Saya akan mengatakan pemain terpenting di lini tengah adalah Kante, dan kemudian Anda bisa memasukkan antara [Mateo] Kovacic, [Ross] Barkley atau [Mason] Mount," kata Wise dilansir dari Express Sport.

"Mason Mount telah melakukan pekerjaannya dengan sangat baik, begitu juga dengan Kovacic dan Barkley. Sangat sulit untuk memilih tiga dari mereka [dalam formasi 4-3-3], tapi salah satu dari mereka haruslah Kante.

"Saya pikir dia adalah pemain yang penting untuk tim," lanjut Direktur Teknik Garuda Select ini.

Saat ini Kante tengah mengalami cedera hamstring, yang membuatnya terpaksa harus absen terlebih dahulu dari lapangan. Cederanya tersebut memaksa Kante harus menyelesaikan musim 2019/20 ini lebih awal dari rekan-rekannya.

Artikel Tag: N\'Golo Kante, Dennis Wise, Chelsea, Real Madrid

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/diminati-real-madrid-dan-inter-legenda-chelsea-ini-sebut-kante-masih-penting-bagi-chelsea
2871  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini