Dikaruniai oleh Tuhan, Level Ronaldinho Masih di Atas Messi
Berita Liga Spanyol: Lionel Messi dianggap sebagai pemain sepak bola terbaik sepanjang masa. Namun, mantan pemain Paris Saint-Germain (PSG), Martin Cardetti tidak sependapat. Dia menganggap level mantan bintang Barcelona, Ronaldinho Gaucho berada di atas Messi.
Nama Ronaldinho bersinar ketka membela PSG, Barcelona, AC Milan, dan Tim Nasional Brasil. Dia pernah memenangkan Piala Dunia, Liga Champions, dan La Liga, termasuk penghargaan Ballon d'Or pada 2005.
Sementara itu, Messi yang disebut-sebut sebagai pemain terbaik sepanjang masa. Dia berhasil mencetak rekor dengan meraih enam Ballon d"or, 10 trofi La Liga, empat medali Liga Champins dan masih banyak penghargaan lainnya.
"Sebagai pelatih, untuk tim saya, saya akan memilih Ronaldinho terbaik di atas Messi. Saya pernah berbagi satu tim dengan Ronaldinho dan dia adalah pemain yang berbeda, dia dikaruniai oleh Tuhan," kata Cardetti yang pernah menjadi rekan Ronaldinho di PSG.
"Dia selalu bersenang-senang; dengan bola itu dia selalu melakukan sesuatu dan dia banyak berlatih sehingga dia dapat meniru hal itu dalam pertandingan," sambungnya, sebagaimana diberitakan Goal.
"Anda melihat dia dalam pelatihan, dalam pertandingan dan setiap langkah yang dia buat adalah berbeda dari semua orang. Pemain seperti dia tampak sangat jarang dan mereka dikenang dalam sejarah sepak bola. Saya bangga telah menjadi rekan setim dari pemain semacam itu," sambung pria asal Argentina tersebut.
Artikel Tag: Lionel Messi, Ronaldinho Gaucho, Barcelona
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dikaruniai-oleh-tuhan-level-ronaldinho-masih-di-atas-messi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini