Dewa United Targetkan Kemenangan Ketika Menjamu Persib

Penulis: M. Aldi
Senin 19 Agu 2024, 11:30 WIB
Pelatih Dewa United, Jan Orde Riekerink

Pelatih Dewa United, Jan Orde Riekerink

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Dewa United punya target meraih kemenangan perdananya di Liga 1 2024/2025. Laga melawan Persib pun akan berusaha dimenangkan oleh tim asuhan Jan Olde Riekerink tersebut.

Di laga pekan pertama, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan harus puas bermain melawan Arema dengan skor sama kuat 0-0. Setelah gagal mengantongi tiga poin, evaluasi langsung dilakukan oleh Dewa.

"Persiapan sudah dilakukan sejak sebelumnya kami bermain melawan Arema. Saya sudah sampaikan bahwa sebelumnya kami sedikit kurang persiapan mengadang tim-tim top," kata Jan Olde Riekerink dalam jumpa pers jelang laga di Bali, Minggu (18/8).

Pertandingan rencananya akan digelar di Stadion I Wayan Dipta, Senin (19/8) malam. Dewa akan tampil sebagai tuan rumah dan sementara menggunakan rumah Bali United ini sebagai kandang sementara mereka.

Menjamu Persib Bandung, pelatih asal Belanda ini menilai kondisi lawan sudah siap bertempur. Sebab Maung Bandung di masa pramusim sudah cukup panas setelah mengikuti kompetisi Piala Presiden 2024.

"Arema dan Bandung, mereka sama-sama sudah bermain pada kompetisi (Piala Presiden) tapi kami juga dalam dua pekan ini sebagai tim bisa mendapat pelajaran yang bagus," tutur pria yang memasuki musim ketiga menahkodai Tangsel Warrior ini.

Dewa United sendiri merupakan tim yang digadang-gadang akan menjadi kandidat penghuni papan atas. Salah satunya adalah karena pergerakan di jendela transfer yang aktif dan banyak ada pemain bintang merapat.

Alexis Messidoro, Hugo 'Jaja' Gomes serta Taisei Marukawa merupakan pemain asing top di Liga 1 pada beberapa musim terakhir. Ketiganya resmi bergabung dengan Dewa dan dinilai menambak kekuatan tim.

Tapi Jan Olde Riekerink menyebut kehadiran pemain baru dengan kualitas bagus tidak otomatis membuat timnya menjadi tak tersentuh. Para pemain baru ini menurutnya masih harus beradaptasi untuk menjalin chemistry antar sesama anggota tim.

"Kami punya pemain-pemain baru, mereka masih harus beradaptasi dan kami punya pemain dengan kualitas bagus. Tapi itu tidak berarti bahwa kami otomatis menjadi tim yang bagus," tutup dia.

Artikel Tag: dewa united, Persib, Jan Olde Riekerink

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dewa-united-targetkan-kemenangan-ketika-menjamu-persib
194  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini