Devis Vasquez Tampil Baik di Empoli, Milan Bisa Kantongi Untung Besar
Berita Liga Italia: Devis Vasquez memulai masa peminjamannya di Empoli dengan penampilan yang cukup baik. AC Milan dinilai akan mendapat keuntungan dari penampilannya.
Devis Vasquez mengawali musim lalu dengan status pinjaman di Sheffield Wednesday dan setelah penampilan gemilang di pertandingan pertama, ia kemudian tidak lagi menjadi pilihan utama, dan harus menghabiskan waktunya di bangku cadangan.
Hal inilah yang membuatnya kembali ke Italia untuk bergabung dengan klub Serie B, Ascoli dengan status pinjaman di bursa transfer Januari. Selama bermain di sana, dia tampil cukup mengesankan.
Musim panas ini, ia direkrut Empoli. Menurut Matteo Moretto, kiper Kolombia tersebut tampil cukup mengesankan, setidaknya di awal musim ini, dan tim Castellani bisa saja akan mengaktifkan opsi pembelian permanen seharga 900 ribu Euro.
Milan sendiri membayar 810 ribu Euro kepada Guarani di Januari 2023 dan karena mereka tidak punya tempat untuk Vasquez di tim utama, mereka yakin menjual adalah keputusan terbaik.
Selain akan mendapatkan biaya transfer sebesar 900 ribu Euro, Moretto juga menyebut jika Rossoneri akan mendapatkan rhak 10% dari potensi penjualan kembali di masa mendatang jika Empoli merekrutnya.
Namun, tergantung pada penampilannya musim ini, bisa dikatakan bahwa ada ruang dalam skuad Milan karena mereka saat ini memiliki Lorenzo Torriani sebagai pemain cadangan. Belum lagi Mike Maignan yang tampaknya cukup rentan cedera.
Artikel Tag: Devis Vasquez
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/devis-vasquez-tampil-baik-di-empoli-milan-bisa-kantongi-untung-besar
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini