Debut di Westfalen, Pascal Gross: Sesuatu yang Spesial di Stadion Ini

Penulis: Ezi Yulia
Senin 26 Agu 2024, 17:30 WIB
Pascal Gross

Pascal Gross (Foto: spiege.de)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Pascal Gross melakukan debutnya di kandang Borussia Dortmund, Westfalenstadion (Signal Iduna Park), pada Sabtu (24/8) dalam sebuah kemenangan atas Eintracht Frankfurt.

Borussia Dortmund sukses mengamankan tiga poin di laga pekan pertama Bundesliga musim ini dengan mengalahkan Eintracht Frankfurt 2-0 pada Sabtu. Kemenangan tersebut diraih berkat dwigol Jamie Gittens di babak kedua.

Pascal Gross, yang merupakan pendukung Dortmund sejak kecil, akhirnya mewujudkan mimpinya untuk bermain bagi klub di Westfalenstadion dan mengakui sesuatu yang spesial di stadion tersebut.

“Sesuatu yang spesial di stadion ini. Dan ketika para fans mendukung Anda, itu lebih menyenangkan,” kata Gross melalui Sky Sport. “Kami tetap berada di dalam permainan ketika kami membutuhkannya. Kami tetap tenang dan bertahan dengan baik. Kami memiliki sedikit keberuntungan dan kemudian Jamie Gittens mencetak gol individu yang luar biasa.”

Gross kembali tampil solid di lini tengah Dortmund dan memainkan perannya di pertandingan ini dengan memberikan assist untuk gol pertama Jamie Gittens. Ia telah membukukan total tiga assist sejauh ini, di mana dua lainnya ia lakukan di laga putaran pertama DFB Pokal melawan Phonix Lubeck pekan sebelumnya.

Pemain berusia 33 tahun ini tentunya diharapkan bisa melanjutkan awal yang baik ini untuk membantu tim meraih kemenangan lainnya saat menghadapi Werder Bremen dalam sebuah laga tandang di pekan kedua Bundesliga akhir pekan depan.

Artikel Tag: Pascal Gross, Borussia Dortmund

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/debut-di-westfalen-pascal-gross-sesuatu-yang-spesial-di-stadion-ini
185  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini