Debut di Liga 1 2020 Sebagai Pemain Pengganti, Bek Borneo FC Tetap Bersyukur

Penulis: Dayat Huri
Minggu 22 Mar 2020, 11:00 WIB
Debut di Liga 1 2020 Sebagai Pemain Pengganti, Bek Borneo FC Tetap Bersyukur

Bek kiri Borneo FC, Abdul Rachman/foto dok Borneo FC

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Mengawali musim dengan kondisi yang belum sepenuhnya 100 persen, bek kiri Borneo FC, Abdul Rachman mengaku bersyukur karena akhirnya bisa melakoni laga debutnya di Liga 1 Indonesia 2020.

Ia mendapat kesempatan tampil saat Pesut Etam menjamu Persela Lamongan pada pekan ketiga, dengan masuk menggantikan Kevin Gomes yang mengalami masalah dengan otot kakinya.

Meski hanya turun sebagai pemain pengganti, Rachman tetap bersyukur karena ia sudah cukup lama tak merasakan atmosfer Liga 1.

"Pastinya saya sangat bersyukur sudah mulai dapat menit bermain. Ini bagus untuk saya pribadi, karena saya sudah agak lama tak bermain dan merasakan ketatnya persaingan di lapangan. Semoga ini awal baik untuk saya dan bisa lebih berkontribusi untuk Borneo FC di musim ini," ujar Rachman, seperti dilansir laman resmi Borneo FC.

Rachman sadar persaingan di bek kiri musim ini sangat ketat. Hadirnya Kevin Gomes membuat dirinya harus bisa memperlihatkan kemampuan terbaik untuk merebut kembali posisi sebagai starter. Rachman menilai persaingan dalam tim sebagai hal positif. Sebab dirinya dan Kevin saat latihan, juga saling berbagi pengalaman.

Dan saat kompetisi diliburkan seperti saat ini, Rachman mengaku menjadikannya sebagai sarana untuk terus meningkatkan kemampuan, serta menjalin kebersamaan dalam tim.

"Jeda kompetisi ini harus dijadikan momentum untuk tim lebih mempererat komunikasi di lapangan. Saat ini kami sudah mendapatkan hasil bagus dalam dua laga kandang. Mudahan saja ini bisa terus berlanjut di pertandingan berikutnya," harap Rachman.

Meski saat ini situasi sedang tak bagus karena virus korona, Rachman menegaskan latihan dalam tim tetap berjalan dengan normal. Kekhawatiran memang ada, namun ia yakin dengan disiplin diri maka virus tak akan mudah menjangkiti.

"Dalam situasi seperti ini jangan terlalu panik, yang terpenting bisa menjaga diri karena pencegahan pertama berasal dari diri kita," pesan Rahman.

Artikel Tag: Liga 1, Borneo FC, Abdul Rachman

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/debut-di-liga-1-2020-sebagai-pemain-pengganti-bek-borneo-fc-tetap-bersyukur
1446  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini