De Laurentiis Sesumbar Scudetto, Antonio Conte: Masih Bangun Pondasi!
Berita Liga Italia: Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis sesumbar scudetto, Antonio Conte tetap membumi dan menegaskan dia masih dalam tahap membangun pondasi tim.
Dalam sesi wawancara bersama DAZN, pelatih Antonio Conte dimintai pendapatnya tentang pernyataan Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis yang menyebut jika timnya saat ini sedang berusaha menggulingkan dominasi klub-klub dari utara Italia.
Tim Utara Italia yang dimaksud De Laurentiis adalah Juventus, AC Milan dan Inter Milan yang secara bergantian memenangkan scudetto dalam satu dekade terakhir, kecuali Napoli yang meraih scudetto di musim 2022-23.
Namun terkait peluang meraih scudetto di musim pertamanya di Naples, Conte enggan ‘mendahului takdir’. Dia tetap merendah dengan menjelaskan jika dia masih dalam tahap membangun pondasi, dan mungkin akan ada masa-masa sulit di depan.
“Saya tahu kami sedang membangun fondasi yang kokoh, sehingga kami bisa jadi sedikit ambisius, jadi setiap kemenangan harus dirayakan, karena itu adalah hasil kerja keras,” ujar Conte.
"Para penggemar harus memiliki sikap ini, saya menyadari bahwa orang-orang Napoli mencintai tim ini dan tidak ada yang akan merampasnya dari mereka. Namun, selama kegembiraan kolektif, kita harus menyadari bahwa akan ada saat-saat sulit juga.
“Saya mengambil tanggung jawab untuk membangun sesuatu yang dapat bertahan lama dan bukan hanya sesuatu yang instan, karena para penggemar layak mendapatkan kepuasan itu.”
Hasil ini membuat Napoli tetap memimpin Serie A. Mereka juga punya keuntungan karena tidak terganggu oleh kompetisi Eropa, sehingga bisa fokus kejar scudetto.
Artikel Tag: Antonio Conte
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/de-laurentiis-sesumbar-scudetto-antonio-conte-masih-bangun-pondasi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini