Dapat Peran Asisten Pelatih, Brighton Resmi Datangkan Daniel Niedzkowski
Berita Liga Inggris: Brighton and Hove Albion resmi mengumumkan perekrutan pelatih asal Jerman, Daniel Niedzkowski sebagai asisten pelatih kepala.
Daniel Niedzkowski, yang kini berusia 47 tahun, akan meninggalkan posisinya sebagai kepala program pelatihan pelatih di Asosiasi Sepak Bola Jerman (DFB) untuk bergabung dengan Brighton pada Januari mendatang, setelah izin kerja yang diperlukan disetujui.
Kedatangan Niedzkowski mempertemukannya kembali dengan Fabian Hurzeler, yang baru ditunjuk sebagai manajer musim panas ini. Hurzeler memiliki sejarah dengan Niedzkowski sejak di Jerman dan sangat menghargai pengalaman serta keahliannya dalam pengembangan pemain dan pelatih.
"Dia akan menjadi tambahan yang bagus untuk tim pelatih kami," kata Hurzeler. "Dia adalah seseorang yang saya kenal baik dari Jerman dan saya sangat tertarik untuk membawanya ke klub."
Direktur teknis David Weir, juga mengungkapkan antusiasmenya terhadap penunjukan Niedzkowski. Weir menekankan peran strategis Niedzkowski dalam mengembangkan talenta muda yang sejalan dengan visi dan filosofi klub.
"Dia tahu apa yang dibutuhkan untuk mendapatkan hasil terbaik dari pemain sepak bola muda dan mengembangkan mereka menjadi pemain tim utama, yang merupakan sesuatu yang penting bagi DNA kami sendiri," jelas Weir.
Lebih dari itu, Weir mengungkapkan bahwa Niedzkowski juga akan membantu mengembangkan pendidikan pelatih di semua level di Brighton.
"Dalam perannya, ia juga akan mendukung pengembangan pendidikan pelatih yang lebih luas dan merumuskan program yang akan memastikan tingkat pelatihan setinggi mungkin dari akademi hingga ke atas, baik untuk tim putra maupun tim putri kami," tambahnya.
Artikel Tag: Premier League, brighton, Daniel Niedzkowski
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dapat-peran-asisten-pelatih-brighton-resmi-datangkan-daniel-niedzkowski
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini