Chelsea Buka Diskusi untuk Kontrak Jangka Panjang Talenta Muda, Harvey Vale

Penulis: A Mahfuda
Rabu 02 Feb 2022, 09:28 WIB
Harvey Vale (Sumber: Action Plus)

Harvey Vale (Sumber: Action Plus)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Chelsea mengadakan lebih banyak diskusi dengan Harvey Vale terkait kontrak jangka panjang baru untuk pemain berusia 18 tahun tersebut, setelah pertama kali membuka negosiasi pada November tahun lalu.

Harvey Vale menjalani debut seniornya musim ini di bawah Thomas Tuchel. Dia bermain dalam dua pertandingan Piala Carabao dan satu laga di Piala FA. Meski belum tampil di level Premier League, dia tampak beberapa kali berada di bangku cadangan The Blues.

Bakatnya pun telah menarik perhatian dari klub-klub lain. Huddersfield Town dikabarkan sudah mengajukan tawaran untuk meminjamnya Januari lalu, tapi Chelsea menunjukkan kepercayaan mereka dengan mempertahankan Vale di sisa musim ini.

Selain itu, The Blues juga ingin memastikan dia tak menghabiskan masa kontraknya dan pergi ke tempat lain, seperti yang dilakukan oleh sejumlah pemuda klub lainnya seperti Tariq Lamptey, Tino Livramento dan Lewis Bate dalam beberapa tahun terakhir.

The Athletic mengabarkan bahwa diskusi kontrak kembali diadakan pekan lalu dalam upaya untuk mengikatnya di Stamford Bridge lebih lama, dengan masa tinggalnya saat ini akan berakhir pada 2023.

Gelandang tersebut debut di tim utama bersama Jude Soonsup-Bell dan Xavi Simons di perempat final Piala Carabao melawan Brentford pada Desember lalu dan mereka semua sukses membuat Thomas Tuchel terkesan pada saat itu.

“Mereka melakukannya dengan baik,” kata manajer asal Jerman tersebut. “Mereka tidak berlatih selama seminggu karena akademi ditutup untuk Covid dan kemudian kami mengundang mereka ke pelatihan dua hari yang lalu, sehingga itu hanya dua sesi dengan kami.”

"Mereka mendengarkan dengan seksama dan melakukan pekerjaan mereka, mereka melakukannya dengan baik."

Artikel Tag: Harvey Vale, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/chelsea-buka-diskusi-untuk-kontrak-jangka-panjang-talenta-muda-harvey-vale
1218  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini