Carlo Ancelotti Puji Kualitas Brest: Mereka Tim Berbahaya!
Berita Liga Champions: Manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti, memberikan pujian bagi kualitas yang dimiliki oleh Brest menjelang pertemuan kedua tim dini hari nanti.
Pada tengah pekan ini, Real Madrid akan menghadapi pertandingan hidup mati mereka di Liga Champions musim ini. Mereka dijadwalkan akan tandang ke markas Brest di Stade du Roudourou, kamis (30/1) dini hari WIB.
Menjelang pertandingan tersebut, Los Blancos berada di peringkat ke-16 klasemen sementara dengan koleksi 12 poin. Dengan keunggulan empat angka dari posisi ke-25, Madrid telah memastikan diri berada di zona play-off. Namun, mereka masih memiliki peluang untuk finis di delapan besar, asalkan mampu meraih kemenangan dan hasil dari tim-tim di atasnya berpihak kepada mereka.
Di atas kertas, Madrid tentu saja lebih diunggulkan untuk bisa mengamankan kemenangan. Selain komposisi pemain yang jauh lebih baik, Los Blancos juga sarat pengalaman saat tampil di kompetisi Eropa. Meski demikian, Carlo Ancelotti tetap menyebut Les Pirates sebagai tim yang sangat tangguh dan berbahaya terutama saat melakukan serangan balik.
“Mereka adalah tim yang bagus karena mereka benar-benar memanfaatkan kemampuan para pemainnya," ujar Ancelotti seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Mereka memiliki penyerang tengah yang tinggi yang sangat kuat saat melakukan duel di udara dan mereka memasukkan banyak bola ke dalam kotak penalti. Mereka juga kuat dalam serangan balik dengan para pemain sayap yang cepat di barisan mereka, dan mereka juga memiliki pertahanan yang kuat di lini belakang."
"Bukanlah sebuah kebetulan mereka telah meraih 13 poin di fase pembuka ini. Mereka memainkan sepak bola yang lebih baik dari banyak tim, kami sangat menghormati mereka,” tutup sang manajer.
Artikel Tag: Carlo Ancelotti, Real Madrid, Brest, liga champions
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/carlo-ancelotti-puji-kualitas-brest-mereka-tim-berbahaya
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini