Caretaker RANS Pasang Misi Bawa Tim Menang Lawan Persib
Berita Liga 1 Indonesia: Puasa kemenangan akan coba dihentikan RANS Nusantara ketika menjamu Persib di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (3/3) malam. Francis Wewengkang yang baru ditunjuk menjadi caretaker punya motivasi memberikan dampak positif untuk tim.
Dia tidak menampik bahwa lawan yang akan dihadapi pada pekan ke-27 Liga 1 2023/2024 bukan tim yang sembarangan. Saat ini Maung Bandung sedang berada di urutan kedua klasemen dan punya kekuatan yang sulit diatasi.
Namun dia tidak mau patah arang dan memompa pemain untuk tetap percaya diri. Faktor mental memang jadi hal yang perlu dibenahi, apalagi The Phoneix belum menang dalam sepuluh pertandingan terakhirnya.
"Memang kita akan bertanding melawan salah satu tim terkuat di Liga Indonesia, Persib Bandung. Kita tahu mereka sekarang ada di peringkat kedua, tapi kita tim RANS FC sudah mempersiapkan segala sesuatu dengan baik dan semoga pertandingan berjalan sesuai dengan kemauan kita," kata Francis Wewengkang dalam jumpa pers jelang laga.
Mengenai kondisi tim, pria yang akrab disapa Enal tersebut mengatakan dalam situasi siap bertempur. Karena itu, dia menargetkan RANS untuk bisa meraih tiga poin dan memutus masa paceklik di Liga 1.
"Kondisi pemain, saat ini kami masih ada satu pemain yang terkena akumulasi dan target seperti biasa, setiap pertandingan kita selalu berusaha untuk tiga poin. Kita di setiap pertandingan akan selalu berusaha untuk fight, dan kita mempersiapkan sebaik mungkin untuk pertandingan nanti," jelasnya.
Sebelumnya, Mitsuru Marouka dan kawan-kawan dilatih oleh Eduardo Almeida. Namun rentetan hasil negatif membuat pelatih asal Portugal tersebut didepak dan Francis wewengkang ditunjuk sebagai caretaker.
Pria asal Manado itu pun bangga karena kini dapat kepercayaan untuk menjadi pelatih kepala meskipun hanya sementara. Dia pun akan berusaha memberi efek yang nyata bagi tim dan membantu meraih tiga poin.
"Bangga, karena dapat diberikan kesempatan oleh manajemen dan kepercayaan yang diberikan ini harus kita berikan timbal baik kepada yang memberikannya," tutup pria yang sebelumnya berperan sebagai asisten pelatih tersebut.
Artikel Tag: RANS, Persib, Francis Wewengkang
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/caretaker-rans-pasang-misi-bawa-tim-menang-lawan-persib
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini