Camp Nou Jadi Rintangan Terakhir Simeone Dalam Perburuan Gelar La Liga
Berita Liga Spanyol: Diego Simeone dan Atletico Madrid harus bisa mengatasi rintangan yang menghadang di Camp Nou jika ingin mewujudkan target mereka untuk menjuarai La Liga musim ini. Los Rojiblancos akan bertandang ke sana guna menghadapi Barcelona pada Sabtu (08/05) mendatang.
Bagi Atletico Madrid untuk mengamankan gelar La Liga mereka harus bisa mengatasi tantangan terbesar yakni laga tandang ke Camp Nou. Tim besutan Diego kini terpaut dua poin dengan Real Madrid dan Barcelona dengan hanya menyisakan empat pertandingan yang dimainkan di musim ini.
Pelatih asal Argentina tersebut pernah mencatatkan kemengan di Estadio Santiago Bernabeu, Stamford Bridge, dan San Siro akan tetapi ia masih belum bisa meraihnya di Barcelona dalam 13 kali percobaan seperti dilansir Marca.
Meski banyak di antara laga tersebut berakhir dengan imbang seperti halnya musim lalu yang berakhir 2-2 akan tetapi tim besutan Simeone belum pernah meraih kejayaan di Camp Nou. Kegagalan mereka kebanyakan disebabkan oleh Lionel Messi yang telah mencetak delapan gol di kandang melawan Atletico Madrid dan ia akan mencoba menunjukkan penampilan yang berbuah kemenangan seperti saat ia membantu timnya menang 3-1 di laga tandang kontra Valencia dan membuat mereka yang mengendalikan perburuan gelar juara La Liga musim ini.
Namun demikian Simeone dan timnya juga melakoni pertandingan tak terlupakan melawan Barcelona seperti halnya saat meraih gelar juara liga di 2014 lalu, momen terbaik Atleti terjadi di Camp Nou, di mana sundulan kepala Diego Godin membuat skor imbang 1-1 yang menghantarkan timnya meraih gelar La Liga kali pertama sejak 1996.
Selain itu Cholo mencatatkan kemenangan kandang pertama atas Barcelona di La Liga awal musim ini, penyelesaian akhir yang brilian dari Yannick Carrasco sebelum turun minum membantu timnya mengamankan tiga poin dan mereka akan mencoba melakukannya di pertandingan menentukan yang akan berlangsung di stadion keramat di mana mereka kebanyakan menderita.
Artikel Tag: Simeone, Camp Nou, Atletico Madrid
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/camp-nou-jadi-rintangan-terakhir-simeone-dalam-perburuan-gelar-la-liga
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini