Camara Bertekad Lepas Dari Bayang-bayang Carlos Fortes

Penulis: Dayat Huri
Sabtu 02 Jul 2022, 08:00 WIB
Abel Camara resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar Arema FC

Abel Camara resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar Arema FC/foto dok Arema FC

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Penyerang anyar Arema FC, Abel Issa Camara memiliki tekad kuat untuk dapat lepas dari bayang-bayang Carlos Fortes yang musim lalu jadi tumpuan utama Singo Edan pada gelaran Liga 1 Indonesia. Total 20 gol berhasil dibukukan penyerang yang pada bursa transfer kali ini memilih hengkang ke PSIS Semarang.

Performa Abel Camara pada musim depan dipastikan akan selalu dibanding-bandingkan dengan kontribusi besar Carlos Fortes musim lalu. Torehan 20 gol yang dilesakkan Carlos Fortes masih menjadi jumlah gol terbanyak yang berhasil diciptakan pemain Singo Edan sejak Liga Indonesia musim 1994-1995 lalu.

"Saya mengapresiasi apa yang sudah dilakukan Fortes di tim ini, tapi itu sudah menjadi cerita lama di sini. Saya akan membuat kisah baru yang lebih indah dengan memberikan yang terbaik untuk tim ini," katanya seperti dilansir laman We Aremania.

Memiliki ambisi besar untuk menciptakan sejarah sendiri melalui torehan golnya. Pemain 32 tahun itu mengaku tidak akan egois dan akan tetap mengutaman kepentingan tim ketimbang capaian pribadi.

Dalam perjalanan kariernya, torehan go Abel Camara memang tak begitu menterang, capaian terbaiknya adalah mencetak delapan gol dalam satu musim, mirip dengan rekam jejak Carlor Fortes yang juga tak terlalu istimewa sebelum ke Arema FC.

"Soal target gol, saya ingin sekali mencetak gol demi gol untuk Arema, tapi saya tidak memikirkan berapa gol yang akan saya buat. Saya justru lebih berharap tim ini bisa meraih kemenangan demi kemenangan, itu yang paling utama," imbuhnya.

Dia juga memberikan jawaban terkait pilihannya yang mau hijrah dari Liga 1 Portugal menuju Indonesia untuk menerima pinangan Singo Edan.

"Saya berpikir keputusan ini saya ambil, pertama karena ada komunikasi dengan pelatih (Eduardo Almeida). Saya juga sempat tanya-tanya kepada beberapa teman dari Portugal yang bermain di sini," pungkas dia.

Artikel Tag: Camara, arema fc, Carlos Fortes, Liga 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/camara-bertekad-lepas-dari-bayang-bayang-carlos-fortes
1098  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini