Bruno Fernandes Sampaikan Salam Perpisahan Pada Erik ten Hag
Berita Sepak Bola: Kapten Manchester United, Bruno Fernandes, menyampaikan salam perpisahan kepada Erik ten Hag yang beberapa saat lalu dipecat oleh petinggi Setan Merah.
Manchester United resmi mengumumkan perpisahan dengan Erik ten Hag setelah performa tim di awal musim ini tidak memenuhi ekspektasi. Keputusan besar ini diambil menyusul penurunan drastis MU yang kini tertinggal di papan bawah klasemen Premier League, mencatatkan serangkaian hasil negatif yang membuat fans kecewa. Di kancah Liga Europa, situasi pun tidak lebih baik; dengan hanya mampu meraih tiga kali hasil imbang dari tiga pertandingan awal, peluang mereka untuk lolos ke babak berikutnya semakin tipis.
Sementara mencari pelatih baru, klub menunjuk mantan striker legendaris mereka, Ruud van Nistelrooy, sebagai pelatih sementara. Kehadiran Van Nistelrooy diharapkan mampu membawa kestabilan dan semangat baru bagi skuad. Dengan pengalaman dan ikatan emosional yang kuat dengan Old Trafford, Van Nistelrooy bisa memberikan transisi yang positif. Beberapa nama pelatih top dunia mulai dihubungkan dengan posisi ini, dan pihak klub kabarnya sedang berupaya cepat untuk menemukan pemimpin yang tepat guna mengembalikan United ke jalur kemenangan.
Melalui akun media sosial miliknya, Bruno Fernandes menyampaikan salam perpisahan kepada Ten Hag. Fernandes mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh sang manajer serta kerja sama keduanya selama dua musim terakhir.
“Terima kasih untuk semuanya bos! Saya menghargai kepercayaan dan momen-momen yang kita bagi bersama, saya mendoakan yang terbaik untuk Anda di masa depan," tulis Fernandes.
“Meskipun mengetahui periode terakhir tidak berjalan dengan baik dari kami semua, saya harap Anda, para penggemar, dapat terus mengingat hal-hal baik yang telah dilakukan oleh manajer untuk klub kita!”
Artikel Tag: Bruno Fernandes, Manchester United, Erik ten Hag
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bruno-fernandes-sampaikan-salam-perpisahan-pada-erik-ten-hag
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini