Borneo FC Sukses Revans Atas Arema FC, Pieter Huistra Ungkap Kuncinya

Penulis: Dayat Huri
Minggu 18 Agu 2024, 22:30 WIB
Winger Borneo FC, Terens Puhiri di laga kontra Arema FC

Winger Borneo FC, Terens Puhiri di laga kontra Arema FC/foto dok Liga Indonesia

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Misi revans yang diusung Borneo FC untuk menebus kekalahan di Piala Presiden 2024 dari Arema FC terbayar tuntas di pekan ke-2 Liga 1 Indonesia musim 2024/2025. Tim Pesut Etam sukses memenangkan laga yang berakhir dengan skor 2-0 di Stadion Gelora Soepriadi Kota Blitar, Sabtu (17/8).

Kemenangan itu semakin mutlak karena Boneo FC berlaku sebagai tim tamu. Pelatih Pieter Huistra mengaku senang karena timnya mampu mengawali kompetisi musim ini dengan hasil sempurna di dua laga tandang.

"Kami sukses menuntaskan revans di Piala Presiden. Rasanya sangat bagus. Kami tahu kami telah memulai awal yang baik di musim ini," ucapnya seperti dikutip dari laman resmi Liga Indonesia.

Dia mengatakan jika sebenarnya pemainnya juga sempat kesulitan meladeni permainan tim berjuluk Singo Edan itu. Khususnya pada babak pertama, namun di babak kedua pemain mulai bisa kembali memegang kendali.

"Di babak kedua saya merasakan bahwa kami sedikit lebih kuat. Selain itu, gol kedua kami adalah hasil dari latihan di lapangan. Itu gol yang bagus. Arema sebenarnya juga punya banyak peluang, tapi kami lebih beruntung," imbuhnya.

Pieter Huistra membeberkan kunci kesuksesan timnya terletak pada kehandalan barisan pemain belakang dalam mematikan pergerakan duo penyerang Arema FC, Dalberto Belo-Charles Lokolingoy. Dia pun memberi acungan jempol khusus pada Fajar Fathurrahman

"Kami sukses mengontrol dua striker andalan mereka. Saya rasa kuncinya ada pada Fajar, dia main dengan baik hari ini. Itu yang saya ingin dari para pemain. Bermain mendominasi, bertahan dan menyerang. Itu sangat bagus untuk dilihat," tuturnya.

Seperti diketahui, kemenangan Borneo FC atas Arema FC tersebut berkat gol yang dicetak Charles Nduwarugira dan Terens Owang Puhiri. Hasil itu membuat Pesut Etam merangsek naik ke posisi kedua klasemen sementara Liga 1 musim 2024/2025. Sementara tim lawan tertahan di peringkat 13 klasemen sementara.

Artikel Tag: Borneo FC, Liga 1, Pieter Huistra, arema fc

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/borneo-fc-sukses-revans-atas-arema-fc-pieter-huistra-ungkap-kuncinya
294  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini