Borneo FC Sudah Punya 4 Pemain Asing, Manajemen Masih Berburu Pemain Anyar
Berita Liga 1 Indonesia: Wacana perubahan kuota pemain asing untuk Liga 1 Indonesia musim depan ditanggapi serius oleh manajemen Borneo FC. Setelah merekrut bek asal Brasil Leo Lelis, perburuan penggawa impor tim berjuluk Pesut Etam itu masih berlanjut.
Sampai sejauh ini sudah ada empat pemain asing yang diikat Borneo FC, mereka adalah tiga pemain asing musim lalu yang dipertahankan, yakni Kei Hirose, Julio Cesar, Matheus Pato, ditambah dengan Leo Lelis yang baru didatangkan pada bursa transfer kali ini setelah musim lalu jadi bagian Persebaya Surabaya.
Sampai sejauh ini, wacana penambahan pemain asing memang santer terdengar karena merupakan salah satu aspirasi dari sarasehan sepak bola yang digelar PSSI beberapa waktu lalu. Sejauh ini, diwacanakan jika masing-masing klub Liga 1 akan dapat diperkuat 4+1 atau 5+1 penggawa impor. Saat ini regulasi pemain asing masih digodok PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Sembari menunggu diresmikannya regulasi baru, manajemen Pesut Etam masih melakukan negosiasi dengan beberapa calon rekrutan anyar yang dapat sewaktu-waktu diresmikan ketika nanti regulasi telah disahkan.
"Kami dari Borneo FC selalu fleksibel. Sembari menunggu regulasi resmi saja yang disepakati bersama," ucap Presiden klub Borneo FC, Nabil Husein Said Amin seperti dikutip laman resmi Liga Indonesia.
Setiap musimnya, Pesut Etam selalu memiliki playmaker asing. Jika menilik riwayat ke belakang, kemungkinan besar manajemen akan menambah pemain di posisi tersebut untuk menggantikan Jonathan Bustos yang gagal dipertahankan. Beberapa nama sudah mulai bermunculan. Namun Nabil belum bisa memberi bocoran detail.
"Setiap ada pemain baru pasti diumumkan. Tapi harus resmi dulu," pungkas Nabil.
Artikel Tag: Borneo FC, Liga 1, nabil
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/borneo-fc-sudah-punya-4-pemain-asing-manajemen-masih-berburu-pemain-anyar
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini