Borneo FC Kembali Pinjamkan Rifal Lastori, Kali Ini ke Sulut United

Penulis: Dayat Huri
Rabu 16 Sep 2020, 16:15 WIB
Winger Borneo FC, Rifal Lastori

Winger Borneo FC, Rifal Lastori/foto dok Borneo FC

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Borneo FC kembali meminjamkan winger muda Rifal Lastori ke tim Liga 2, kali ini Sulut United menjadi pelabuhan pemain 23 tahun itu untuk sisa musim 2020 ini.

Dipinjamkan ke klub kasta kedua sepak bola tanah air bukan kali pertama dialami pemain lincah tersebut. Pada musim 2018 lalu, ia dipinjamkan ke PSS Sleman dan sukses membawa timnya merebut tiket promosi ke Liga 1.

Presiden klub Borneo FC, Nabil Husien Said Amin menyebut, peminjaman itu merupakan kesepakatan bersama antara kedua klub.

"Kita mendapat kesepakatan dengan Sulut United perihal peminjaman Rifal Lastori untuk membatu mereka di Liga 2," ujar Nabil seperti dilansir laman resmi klub.

Selain membantu klub Liga 2 itu, peminjaman Rifal ke Sulut United juga bertujuan untuk menambah jam terbangnya di lapangan. Apalagi di timnya saat ini cukup banyak pemain dengan posisi yang sama seperti Rifal seperti Dedi Hartono, Terens Puhiri, Titus Bonai, Fajar Fathur Rahman dan M. Sihran. Persaingan ketat pun dipastikan akan terjadi di posisi ini.

"Rifal bisa semakin matang jika sering mendapat menit bermain. Sebenarnya di Borneo FC pun ia punya kans untuk menjadi pemain utama. Namun ia harus bersaing dengan ketat," lanjutnya.

Di tim barunya nanti nanti, pemain dengan nomor punggung 11 di tim berjuluk Pesut Etam itu akan dipinjamkan tiga bulan. Di akhir tahun nanti, ia akan kembali lagi bersama tim asal Kaltim tersebut.

"Durasi waktu Rifal juga tak akan lama. Sebab Desember ia sudah harus kembali ke Borneo FC karena pertandingan Liga 2 berakhir pada akhir tahun tersebut," pungkasnya.

Artikel Tag: Borneo FC, rifal lastori, Liga 2

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/borneo-fc-kembali-pinjamkan-rifal-lastori-kali-ini-ke-sulut-united
2060  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini