Bicara Insiden Pingsannya Edoardo Bove, Marcus Thuram: Saya Ketakutan
Berita Liga Italia: Marcus Thuram bicara tentang insiden Edoardo Bove yang tiba-tiba pingsan di lapangan. Saat itu, dia salah satu pemain yang melihat langsung kejadian tersebut.
Dalam sesi wawancara bersama La Gazzetta dello Sport, Marcus Thuram bicara tentang insiden Edoardo Bove yang tiba-tiba pingsan di lapangan. Saat itu, dia berada di Artemio Franchi untuk melawan Fiorentina.
"Saya ketakutan. Saya tidak tahu harus berbuat apa, tetapi itu seperti bel alarm dalam hidup. Setelah pertandingan, saya menelepon semua orang yang saya sayangi untuk memberi tahu mereka betapa saya mencintai mereka.” ujar Thuram.
"Sepak bola adalah bisnis, tetapi kami para pemain sepak bola berhenti di Florence. Kami adalah manusia, dan hal-hal seperti ini bisa saja terjadi, jadi sudah tepat untuk menghentikan pertandingan."
Bove sendiri saat ini sudah mulai sembuh, namun sesuai dengan aturan yang berlaku di Italia, dia belum mendapat izin untuk kembali bermain karena masih menggunakan defibrilator implan untuk menyangga kinerja jantungnya.
Thuram lahir di Parma pada tahun 1997 dan baru-baru ini mencetak gol melawan Ducali, salah satu mantan klub ayahnya. Dia melakukan selebrasi, seperti yang biasa dia lakukan setelah mencetak gol. Dia pun mendapat teguran dari sang ayah.
"Saya harus bersabar dengan dia [Lillian Thuram], yang menegur saya karena melakukan selebrasi. Pertandingan leg kedua di Tardini akan lebih istimewa lagi.”
Artikel Tag: marcus thuram
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bicara-insiden-pingsannya-edoardo-bove-marcus-thuram-saya-ketakutan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini