Bhayangkara FC vs PS Tira, Juara Bertahan Masih Labil

Penulis: Dayat Huri
Jumat 04 Mei 2018, 05:15 WIB
Bhayangkara FC vs PS Tira, Juara Bertahan Masih Labil

Skuat Bhayangkara FC/foto Liga Indonesia

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Berstatus sebagai juara bertahan Liga 1 Indonesia musim lalu, Bhayangkara FC masih terus berjuang untuk menjauh dari zona degradasi. Berada di peringkat 15, tiga poin wajib diraih tim asuhan Simon McMenemy itu kala menjamu PS Tira di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (4/5) sore nanti.

Minimnya catatan gol yang sejauh ini mampu dibukukan sepertinya masih menjadi kendala utama The Guardian untuk memetik poin penuh. Sejauh ini, dari enam pertandingan yang sudah dilakoni, baru lima gol yang mampu dibukukan Herman Dzumafo dan kawan-kawan.

Belum adanya sosok penyerang tengah yang menunjukkan kualitas mumpuni untuk bisa menggantikan peran Ilija Spasojevic yang musim lalu tampil tajam menjadi pekerjaan rumah yang mesti dituntaskan Simon McMenemy jelang laga nanti.

Terkait persiapan timnya, Simon McMenemy memastikan seluruh skuatnya hanya fokus untuk laga nanti dan tidak merasa tertekan dengan posisi di papan klasemen sementara.

"Kami harus fokus untuk laga nanti. Para pemain sudah berlatih keras untuk meraih kemenangan atas PS Tira," kata McMenemy seperti dilansir situs resmi Liga Indonesia.

Untuk bisa memetik tiga poin seperti yang disampaikan Simon McMenemy itu, Bhayangkara FC dipastikan harus berjuang keras. Pasalnya PS TNI kondisi mental yang cukup baik, setelah di pertandingan terakhir sukses memetik kemenangan 2-1 atas Bali United.

Dua pertemuan pada musim lalu, kedua tim tercatat saling mengalahkan. Pada pertemuan pertama ketika pertandingan dilangsungkan di Bhayangkara FC, PS Tira yang waktu itu masih menyandang nama PS TNI sukses memetik kemenangan. Sebaliknya, ketika pertandingan dilangsungkan di markas PS TNI, Bhayangkara FC mampu membalas kekalahan d pertemuan pertama.

Pelatih Kepala PS Tira, Rudy Eka Priyambada mengakui kemenangan di pertandingan terakhir jadi modal berharga timnya jelang melakoni laga nanti. Namun demikian, dia mengingatkan Manahati Lestusen dan kawan-kawan agar tidak jemawa. Pasalnya, Bhayangkara FC juga mempunyai misi serupa dalam pertandingan tersebut.

"Harus lebih kerja keras lagi untuk mendapatkan poin agar bisa membawa tim naik ke atas di peringkat klasemen. Fokus dan kerja keras harus tetap dilakukan di setiap pertandingan," terangnya.

Artikel Tag: Liga 1, Bhayangkara FC, ps tira, Simon McMenemy, Rudy Eka Priyambada

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bhayangkara-fc-vs-ps-tira-juara-bertahan-masih-labil
1411  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini