Bertemu Arsenal di 32 Besar Liga Europa, Pelatih Ostersunds Tak Gentar
Berita Liga Europa: Pelatih Ostersunds Graham Potter mengaku tak gentar meski harus bertarung melawan tim tangguh Inggris Arsenal dalam partai Liga Europa babak 32 besar. Klub asal Swedia itu berhasil lolos dari babak penyisihan grup.
Ostersunds bertengger di posisi kedua di bawah Athletic Bilbao dan mengungguli Zorya Luhansk serta klub Jerman Hertha Berlin. Klub yang didirikan pada 1996 ini bersinar di bawah polesan Potter, pelatih asal Inggris.
Mantan bek Stoke City dan West Bromwich Albion ini berhasil membawa klub itu menapak dari divisi keempat hingga ke divisi puncak dengan meraih tiga kali promosi dalam lima tahun.
Kini klub itu berkesempatan melawan Arsenal. Potter pun akan membawa timnya bermain di Stadion Emirates, London.
“Hasil undian yang fantastis. Saya memang sangat ingin membawa tim saya bermain di pertandingan yang sangat besar,” kata Potter kepada UEFA.com.
“Saya pikir akan sangat keren kembali ke rumah saya di Inggris dan bertemu salah satu tim terbaik di Premier League. Kini status kami benar-benar underdogs,” paparnya lagi.
Pemain depan Ostersunds, Saman Ghoddos, yang mencetak dua gol dalam penyisihan grup mengaku kaget timnya harus bertemu klub besar seperti Arsenal.
“Ini gila. Tak pernah dalam impian tergila saya membayangkan akan menghadapi Arsenal di babak knock-out Liga Europa saat saya bergabung dengan Ostersunds,” kata Ghoddos pemain berkewarganegaan Swedia keturunan Iran ini.
“Hasil undian membuat kami langsung melawan tim terbaik. Kini kami menatap pertandingan itu. Tak akan ada kesempatan untuk bersantai-santai saat jeda musim dingin. Kami akan berlatih keras,” papar pemain kelahiran Malmoe berusia 24 tahun ini.
Artikel Tag: Graham Potter, Ostersunds, Liga Europa, Arsenal, Liga Swedia, Berita Liga Europa
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bertemu-arsenal-di-32-besar-liga-europa-pelatih-ostersunds-tak-gentar
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini