Bertahan di Chelsea, Casadei Tegaskan Emoh Dipinjamkan ke Klub Lain
Berita Premier League: Gelandang muda asal Italia yaitu Cesare Casadei, mengungkapkan kalau keputusan untuk bertahan di Chelsea musim ini adalah murni keputusan pribadinya.
Dua tahun sudah Cesare Casadei menyandang status sebagai pemain Chelsea, usai klub mendatangkannya dari Inter Milan di musim panas 2022.
Dicap sebagai salah satu wonderkid terbaik Italia untuk saat ini, sayangnya Casadei belum bisa menunjukkan kualitas sesungguhnya bagi The Blues.
Pemain 21 tahun malah dalam setahun terakhir dipinjamkan ke dua klub lain, yaitu Reading di awal 2023 dan ke Leicester City pada musim lalu.
Manajemen The Blues tadinya sempat berpikir untuk kembali meminjamkan Casadei pada musim 2024/25.
Namun sang gelandang menolak opsi tersebut setelah berdiskusi dengan pelatih Enzo Maresca.
Casadei menyebut dirinya siap bersaing dengan gelandang-gelandang The Blues lainnya dan merebut hati Maresca.
"Ini menjadi keputusan saya pribadi (bertahan di Chelsea untuk musim 2024/25)," ucap Casadei dalam sesi jumpa pers jelang laga UEFA Europa Conference League kontra Gent, dikutip dari Football Italia.
"Musim lalu berjalan sangat tidak mudah untuk saya, jadi pada awal musim ini saya sempat memikirkan apa solusi terbaik bagi saya."
"Namun setelah saya berbicara dengan manajer (Enzo Maresca), saya 100 persen yakin bahwa keputusan untuk bertahan adalah yang terbaik bagi karier dan juga perkembangan saya."
"Ada beberapa opsi peminjaman sebenarnya, tetapi saya berdiskusi dengan manajer dan dia bilang apa rencana dia untuk saya. Dari situlah saya tidak punya keraguan lagi," tutup Casadei yang punya kontrak di Stamford Bridge hingga 2028.
Artikel Tag: Chelsea, Cesare Casadei, Enzo Maresca
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bertahan-di-chelsea-casadei-tegaskan-emoh-dipinjamkan-ke-klub-lain
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini