Berita Transfer: Ross Barkley Disarankan Pilih Arsenal Ketimbang Tottenham Hotspur

Penulis: Vina Enza
Minggu 18 Jun 2017, 06:24 WIB
Berita Transfer: Ross Barkley Disarankan Pilih Arsenal Ketimbang Tottenham Hotspur

Ross Barkley disarankan pilih Arsenal dibandingkan Tottenham (foto: mirror)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Transfer: Gelandang Everton, Ross Barkley, disarankan oleh eks pemain The Toffees, Alan Stubbs, untuk lebih memilih pindah ke Arsenal dibandingkan rival sekota mereka Tottenham Hotspur. Apa yang menjadi alasan Stubbs menyarankan hal tersebut?

Barkley dikabarkan siap hengkang dari Everton musim panas ini, setelah manajer The Toffees Ronald Koeman mengumumkan batas waktu pada sang gelandang maksimal Mei lalu untuk meneken kontrak baru. Akan tetapi hingga Juni belum ada tanda-tanda Barkley menyetujui kontrak baru yang ditawarkan padanya.

Dengan tidak adanya kesepakatan yang disetujui oleh pihak klub dan sang pemain dan kontraknya terkini hanya menyisakan satu tahun lagi, Everton nampaknya harus menjual pemain internasional Inggris tersebut musim panas ini jika mereka ingin mendapatka dana dari penjualan Barkley.

Dua raksasa London utara Arsenal dan Tottenham dikabarkan tertarik mendatangkan Barkley dan tim Mauricio Pochettino yang memimpin perburan tersebut. Akan tetapi Alan Stubbs berpendapat bahwa Emirates stadium menjadi pilihan yang lebih baik bagi sang gelandang dikarenakan kehadiran Dele Alli di Spurs.

Eks defender Everton tersebut menyatakan via Squawka “Melihat dua tim tersebut menurut saya Arsenal menjadi tim yang bisa mnejadi tujuannya.”

“Di Tottenham ada Dele Alli yang menempati posisi yang hampir sama dan melihat kiprah Dele ia lebih unggul dibandingkan Ross saat ini.

“Jadi tampaknya memang ia akan menuju ke London, kita hanya perlu menunggu dan mencari klub manakah yang menjadi pihannya."

Ross Barkley vs Dele Alli

Peluang diciptakan – Lulusan akademi Everton itu mencatatkan 82 kesempatan mencetak gol dan Alli mencatatkan 51 kali, meski Barkley hanya menorehkan satu assist, sementara Dele delapan assist.

Duel dimenangkan -  Barkley memenangkan duel terutama dengan sundulan kepalanya, Dele lebih baik dengan tekelnya.

Jumlah gol – Perbedaan terbesar dari dua pemain tersebut adalah jumlah gol yang dilesakkan, Dele mengemasi 18 gol musim lalu sementara Barkley hanya lima gol.

Artikel Tag: Tottenham Hotspur, Arsenal, Everton, Ross Barkley, Alan Stubbs

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-transfer-ross-barkley-disarankan-pilih-arsenal-ketimbang-tottenham-hotspur
788  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini