Berita Transfer Pemain: Werder Bremen Semakin Dekat Dapatkan Pemain Terbaik Jerman di Olimpiade Rio

Penulis: A Mahfuda
Rabu 31 Agu 2016, 09:55 WIB
Berita Transfer Pemain: Werder Bremen Semakin Dekat Dapatkan Pemain Terbaik Jerman di Olimpiade Rio

Serge Gnabry

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Transfer Pemain: Werder Bremen telah mengatakan bahwa klubnya saat ini sudah mencapai kesepakatan dengan Arsenal terkait pemain sayap Serge Gnabry, dan menegaskan bahwa Bayern Munich tidak akan terlibat dalam kesepakatan tersebut.

Sky Sport Jerman pada Selasa lalu mengabarkan bahwa Serge Gnabry, yang tampil mengesankan dan menjadi pemain terbaik cabang olahraga sepakbola di Olimpiade Rio 2016 lalu, akan kembali ke Jerman bersama Bayern dan mengesampingkan kabar kepindahan Gnabry ke Bremen.

Ketika ditanya tentang kabar tersebut, ayah Gnabry, Jean-Hermann Gnabry, mengatakan kepada Stuttgarter Zeitung: “Ya, memang seperti itu.”

Lalu kemudian ketika berbicara kepada stasiun radio SWR, ayah Gnabry menambahkan: “Saya lebih suka jika Gnabry tetap di Arsenal. Dia masih terikat kontrak sampai 2017, tapi sudah memikirkan hal yang lain. Padahal Bayern sama saja seperti Arsenal.

“Mereka [Bayern] juga memiliki persaingan yang ketat. Dia seharusnya lebih sabar di sini, di London.”

Ada juga majalah kicker yang mengabarkan bahwa Bayern bersedia membawayar lebih dari 8 juta Euro untuk mendapatkan tanda tangan Gnabry, dan semakin menambah keyakinan publik tentang kabar tersebut.

Namun, direktur sepakbola Bremen Frank Baumann, pada Selasa (30/8) sore mengatakan: “Serge Gnabry akan bermain untuk kami. Pembicaraan dengan Arsenal berlangsung dengan baik. Dan Bayern tidak ikut campur dalam transfer ini.”

Baumann menambahkan: “Kami telah menyetujui persyaratan dengan pemain dan kami yakin bahwa transfer ini akan terwujud. Namun kami belum mencapai kesepakatan dengan Arsenal. Transfer akan dikonfirmasi besok pagi [31/8].”

Kontrak Gnabry dengan Arsenal memang akan berakhir pada akhir musim ini dan Arsene Wenger telah mengatakan bahwa ia ingin memperpanjang kontrak tersebut. Namun jika transfer Gnabry ke Werder Bremen berhasil, itu berarti Arsene Wenger gagal membujuk Gnabry untuk tetap tinggal di Arsenal.

Artikel Tag: serge gnabry, Arsenal, Werder Bremen, Bundesliga 2017, Berita Liga Jerman, berita transfer pamain

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-transfer-pemain-werder-bremen-semakin-dekat-dapatkan-pemain-terbaik-jerman-di-olimpiade-rio
1103  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini