Berita Transfer: Manchester United Gagal Dapatkan Riyad Mahrez

Penulis: Dito
Minggu 03 Sep 2017, 20:00 WIB
Berita Transfer: Manchester United Gagal Dapatkan Riyad Mahrez

Riyad Mahrez (sumber: eplfeeds)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Transfer: Pemain bintang Leicester City, Riyad Mahrez, dikabarkan gagal meneken kontrak bersama Manchester United lantaran terbentur deadline penutupan bursa transfer musim panas ini, seperti dilansir harian Daily Star.

Di sepanjang bursa transfer musim panas kali ini, Manchester United memang begitu getol mengincar penggawa baru. Mereka pun kerap kali dikaitkan dengan beberapa pemain kelas dunia seperti Gareth Bale, Ivan Perisic, Antoine Griezmann dan Fabinho.

Meskipun telah dikaitkan dengan banyak pemain, namun hingga deadline penutupan bursa transfer kemarin, Setan Merah hanya mampu mendatangkan 4 pemain yaitu Zlatan Ibrahimovic, Victor Lindelof, Nemanja Matic, dan Romelu Lukaku.

Namun, baru-baru ini mencuat rumor yang mengejutkan tentang kepindahan Riyad Mahrez. Pasalnya, ia dikabarkan memiliki keinginan yang begitu besar untuk dapat bergabung dengan tim besutan Jose Mourinho tersebut.

Bahkan, ia sempat meninggalkan sesi latihan bersama timnas Aljazair dan terbang menuju Manchester pada hari terakhir bursa transfer untuk menyelesaikan kepindahannya, seperti dilansir oleh Daily Star. Namun, nampaknya Dewi Fortuna tak berpihak kepada Mahrez lantaran dirinya tak mampu menyelesaikan transfernya di hari itu juga dan harus tetap berseragam Leicester City hingga bursa transfer musim dingin mendatang.

Karier Mahrez bersama Leicester memang tergolong moncer. Pemain berusia 26 tahun itu terpilih sebagai pemain terbaik PFA pada musim 2015-2016 lalu. Tak hanya mampu meraih prestasi individu, Mahrez pun juga sukses mengantarkan The Foxes merengkuh trofi Liga Inggris di musim yang sama.

Mahrez memulai karier sepak bola professionalnya pada tahun 2010 bersama Quimper. Ia bergabung dengan Leicester pada bursa transfer musim panas tahun 2014 silam setelah diboyong dari AC Le Havre dengan banderol sekitar 8,6 milliar rupiah.

Artikel Tag: Berita Transfer, Manchester United, setan merah, Sepak Bola, Jose Mourinho, Riyad Mahrez, Leicester City

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-transfer-manchester-united-gagal-dapatkan-riyad-mahrez
1083  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini