Berita Sepak Bola Nasional: Sudah Punyai Marquee Player, Persib Tinggal Buru Bomber Asing
Liga Olahraga - Berita Sepak Bola Nasional: PSSI melalui Edy Rahmayadi bertemu dengan seluruh perwakilan klub peserta Liga 1. Sosialisasi terkait regulasi pun dia jabarkan untuk dipatuhi oleh 18 klub yang akan berkompetisi 15 April nanti.
Perubahan regulasi pun berlaku dalam kasus penggunaan pemain asing bagi setiap peserta. Setiap tim boleh memakai legiun import dengan komposisi pemain 2+1+1. Maksudnya satu tim diizinkan mengambil 2 pemain asing dari luar Asia, 1 pemain asal Asia dan 1 marquee player.
Penggunaan marquee player memang tidak lazim terjadi dalam sepakbola Indonesia. Marquee player sendiri adalah pemain bintang yang popularitasnya sudah mendunia seperti Michael Essien di Persib. Kriterianya pemain itu pernah bermain di klub top Eropa dan pernah mencicipi atmosfer Piala Dunia.
Dengan adanya regulasi tersebut, praktis Persib masih punya jatah untuk kembali aktif di lantai transfer untuk mendatangkan satu pemain asing tambahan. Manajer Persib, Umuh Muchtar pun menegaskan timnya masih memburu satu amunisi berposisi striker.
“Tapi kalau ada yang profesional kaya ini (Essien) boleh 3+1, untuk Persib boleh karena dia jadi marquee player, jadi kita tetap bisa nambah (pemain asing), ujar Umuh ketika dihubungi, Kamis (16/3/2017).
Ketika ditanya soal pemain yang dia bidik, Umuh memilih untuk menyembunyikannya lebih dulu. Dia hanya menyebut bahwa pemain yang akan datang merupakan punggawa asing. Belum jelas apakah status bidikannya ini adalah bintang layaknya Michael Essien yang menjadi kejutan.
“Untuk Yang ini (striker asing) nanti lah tenang aja. Kita tunggu saja, doakan saja supaya lancar,” jelasnya.
Selain regulasi soal pemain asing, PSSI pun menetapkan peraturan soal kewajiban tim menurunkan pemain muda seperti Piala Presiden lalu. Klub hadir mendaftarkan minimal 5 pemain U-23 dan 3 diantaranya wajib turun menjadi starter pada setiap pertandingan.
Tapi masalah besar bisa mengadang Persib jika Febri Hariyadi dan Gian Zola akan terus menjadi pilihan Luis Milla di timnas U-22. Pasalnya ada rencana pemusatan latihan jangka panjang yang bisa memaksa mereka menepi lama dari klub. Umuh pun ketar-ketir dengan sisa stok pemain mudanya.
“Makannya itu yang bikin menjadi masalah, (kalau ke timnas) kan habis,” jelas Umuh.
Untuk itu dia akan berusaha untuk menambah pasukan U-23 di skuat utama Persib. “Ya kita harus nyari lagi jadi pastinya bakal tambah, ya minimal harus 3 lagi lah,” tuturnya.
Artikel Tag: Persib, Bandung, Liga 1, pemain asing, Marquee Player, umuh muchtar, Regulasi, Michael Essien
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-sepak-bola-nasional-sudah-punyai-marquee-player-persib-tinggal-buru-bomber-asing
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini