Berita Sepak Bola Nasional: Soal Regulasi Pemain U-23, Umuh Minta PSSI Mengkaji Ulang
Liga Olahraga - Berita Sepak Bola Nasional: Wacana tentang regulasi setiap tim wajib mendaftarkan minimal 5 pemain U-23 dan 3 diantaranya harus bermain menjadi bahan pembicaraan akhir-akhir ini. Banyak klub yang tidak setuju dengan rencana dari PSSI tersebut.
Persib Bandung merupakan salah satu klub yang berharap pihak federasi memikirkan ulang peraturan tersebut. Karena ada beberapa dampak yang kurang baik kedepannya jika regulasi itu dipaksakan. Mulai dari kualitas kompetisi yang menurun hingga mental pemain muda yang rontok.
Manajer Persib, Umuh Muchtar mengharapkan pihak PSSI mau menimbang rencana yang sudah mereka buat. Umuh menyebut jumlah 3 pemain muda yang harus berada di atas lapangan terlalu banyak. Menurutnya jika cuma 1 pemain yang diwajibkan, itu ada dalam taraf wajar.
“Ini kalau bisa pemain muda itu saya harapkan jangan 3 langsung diturunkan, cukup 1 saja dulu. Kalau langsung masuk 3 bagaimana ini, tidak ideal,” beber pria yang akrab disapa Pak Haji itu kepada awak media di Mes Persib.
Baginya memaksakan para pemain muda turun bertanding bukan sebuah keputusan yang bijaksana. Karena setiap tim ingin menurunkan kekuatan terbaiknya di tiap partai tanpa harus memikirkan usia pemainnya. Hal itu nantinya akan memnurunkan kualitas liga.
Selain itu nantinya klub yang menjadi juara dan runner up juga akan melaju ke ajang kompetisi antar klub Asia. Jika selama di liga setiap tim hanya berlaga dengan kekuatan yang 'direduksi' secara paksa, pastinya akan sulit menandingi kesebelasan lainnya.
“Beberapa klub menargetkan juara, termasuk kita persiapkan mau juara juga. Jadi ketika ada yang juara otomatis kan sekaligus jadi mewakili ke AFC. Jika kualitas kompetisi menurun, tim Indonesia akan kesulitan di kompetisi AFC,” terang Umuh.
Begitu pun dengan kemampuan pemain muda itu sendiri. Ketika amunisi belia yang mentalnya masih rapuh dibebankan target tinggi, bisa jadi karirnya akan mentok. Karena mereka sulit berkembang dan merasa jera untuk menanggung beban suporter yang selalu menuntu timnya meraih hasil terbaik.
Memang sudah cukup banyak pemain muda jebolan Persib yang karirnya terjun bebas meski di awal sempat dianggap wonderkid. Sebut saja Munadi, Budiawan atau Rendi Saputra yang kini tidak terlihat wara-wiri di kompetisi level elit.
“Kita kan punya Febri, kalau yang dua (pemainnya) tidak mampu juga nantinya tidak bagus, nanti kalau dipaksakan akan berdampak buruk untuk pemain. Banyak contoh di Persib yang di bawah (junior) langsung naik, semua tumbang hanya Febri yang utuh. Ya nantinya kasian tidak berkembang,” pungkasnya.
Artikel Tag: umuh muchtar, Persib, Bandung, PSSI, U-23
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-sepak-bola-nasional-soal-regulasi-pemain-u-23-umuh-minta-pssi-mengkaji-ulang
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini