Berita Sepak Bola Nasional: Semen Padang Turut Berduka Atas Berpulangnya Achmad Kurniawan

Penulis: Dayat Huri
Rabu 11 Jan 2017, 20:48 WIB
Berita Sepak Bola Nasional: Semen Padang Turut Berduka Atas Berpulangnya Achmad Kurniawan

Achmad Kurniawan tutup usia/foto ongisnade

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Sepak Bola Nasional: Meninggalnya Achmad Kurniawan (AK) tidak saja meninggalkan duka terhadap para pengurus, rekan, dan pendukung Arema FC. Hal yang sama juga dirasakan Semen Padang sebagai salah satu klub yang pernah diperkuat AK di Divisi Utama 2009-2010 lalu.

AK memang hanya satu musim berseragam Kabau Sirah(julukan Semen Padang), tapi kenangan manis yang pernah dicatatkannya bersama tim yang didanai pabrik semen pertama di Indonesia dan Asia Tenggara itu akan selalu dikenang para pecinta Semen Padang.

Publik Ranah Minang masih ingat jelas bagaimana ketangguhan AK mengawal gawang Semen Padang pada Divisi Utama tahun 2009 dan sukses membawa Semen Padang promosi ke ISL. Dia bahu membahu bersama pemain andalan lain, seperti Marcio Souza, Edward Wilson Junior, Hengki Ardiles, dan pilar lainnya.

Namun, kebersamaan AK dengan Semen Padang harus berakhir karena sang ayah memintanya untuk ke Malang dengan memperkuat Arema. Di tim kebanggaan masyarakat Kota Malang itu, AK bersaing dengan adik kandungnya di posisi starting eleven, Kurnia Miega Hermansyah, yang merupakan penjaga gawang langganan timnas.

Direktur teknik (Dirtek) PT Kabau Sirah Semen Padang (KKSP), Iskandar Z. Lubis, mewakili keluarga besar Semen Padang menyampaikan duka yang mendalam atas kepergian penjaga gawang kawakan itu.

“AK bukan sosok asing bagi tim dan fans Semen Padang. Kami tidak bisa melupakan jasanya membawa Semen Padang ke kasta sepak bola tertinggi nasional. Semoga khushul khotimah,” ungkap Iskandar, Rabu (11/1).

Karier AK di panggung sepak bola nasional sangat bagus. Ia memiliki kualitas di atas rata-rata penjaga gawang lokal lain. Malah di saat usianya 37 tahun tetap dipercaya mengawal gawang tim besar sekelas Arema. “Jarang ada pemain lokal khususnya kiper yang mampu melakoni hal itu,” puji Iskandar Z. Lubis.

Ia berharap penjaga gawang muda Indonesia belajar dari Achmad Kurniawan yang mampu mempertahankan penampilan terbaik, meski dari usia tak muda lagi.

“Bagi kami, AK merupakan salah satu kiper terbaik Indonesia, tak banyak pemain yang bisa sepertinya,” pungkas Iskandar mengakhiri pembicaraan.

Tidak ketinggalan juga, pelatih Semen Padang U-21, Delvi Adri juga menyampaikan rasa belasungkawanya dengan memposting foto AK di akun Facebooknya.

“Innalillahi wainnaa ilaihirojiun. Pengurus, pemain dan pelatih Semen Padang mendoakan smoga Alm. AK ditempatkan di sisi yang layak disisi Allah Swt,” tulis Delvi menyampaikan rasa belasungkawanya.

Artikel Tag: Semen Padang, arema fc, arema cronus, Achmad Kurniawan, ISL, TSC A 2016

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-sepak-bola-nasional-semen-padang-turut-berduka-atas-berpulangnya-achmad-kurniawan
2879  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini