Berita Sepak Bola Nasional: Kontra Puerto Riko, Lilipaly Kemungkinan Jadi Starter
Ligaolahraga -- Berita Sepak Bola Nasional: Gelandang naturalisasi, Stefano Lilipaly berpeluang dimainkan dari menit pertama kala Timnas Indonesia menjamu Puerto Riko Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada laga uji coba yang akan dilaksanakan Selasa (13/6) malam nanti.
Hal itu disampaikan Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti yang menyebut bahwa pada pertandingan nanti, dua pemain lini tengah, yaitu Ahmad Nur Hardianto dan Hargianto akan absen melawan Puerto Riko. "Soal pengganti saya belum tahu, tapi yang pasti pelatih bakal mencari alternatif lain. Penggantinya ada Hanif (Sjahbandi), ada Bayu (Pradana), apalagi sekarang juga ada Stefano Lilipaly," jelas Bima.
Menjamu Puerto Riko di markas sendiri, Tim Garuda ditargetkan untuk bisa menang. Apalagi, sejauh ini di bawah asuhan Luis Milla, Timnas Indonesia belum pernah mencatatkan kemenangan saat bermain di markas sendiri. Satu-satunya kemenangan Timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih asal Spanyol itu didapat pada laga uji coba terakhir, kala menaklukkan Kamboja dengan skor 2-0 di laga tandang.
"Usai menang lawan Kamboja selanjutnya kami fokus lawan Puerto Riko. Target pasti semua ingin menang, untuk bisa mengangkat ranking dan mengangkat kepercayaan diri pemain. Yang pasti, Puerto Riko lebih bagus (dari Kamboja), secara ranking pun mereka sudah lebih baik," ucap Bima.
Eks gelandang andalan Timnas Indonesia itu juga mengakui, masih ada beberapa hal yang mesti dibenahi Timnas jelang laga kontra Puerto Riko.
"Memang masih banyak kelemahan dan kekuarangan yang harus dibenahi oleh pelatih terutama chemistry antar pemain, karena memang kami baru beberapa hari latihan. Tapi, yang pasti pemain sudah bisa adaptasi dengan pola yang diinginkan Luis Milla," jelas Bima.
Artikel Tag: Berita Sepak Bola Nasional, timnas Indonesia, puerto riko, stefano lilipaly
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-sepak-bola-nasional-kontra-puerto-riko-lilipaly-kemungkinan-jadi-starter
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini