Berita Piala Presiden 2017: Overtoom Diparkir, Persib Cuma Bawa Livaja ke Segiri
Liga Olahraga - Berita Piala Presiden 2017: Persib Bandung berangkat ke Samarinda dengan kekuatan 20 amunisi. Dari sederet pemain, nama Mirko Livaja ada dalam daftar pemain, sedangkan Willie Overtoom urung dibawa pelatih Djadjang karena masalah administrasi.
Belum sempat mengikuti latihan bersama Persib, gelandang asal Kroasia tersebut tetap diangkut Djanur ke Samarinda. Karena dia akan dimonitor kemampuannya di laga semifinal leg pertama menghadapi Pusamania Borneo FC. Livaja sendiri sudah mendapat lampu hijau untuk berlaga dari pihak otoritas penyelenggara.
Dikatakan oleh Djanur, dirinya sudah berbicara dengan pemain yang bersangkutan dan dia menyatakan siap berlaga. Andai diberi kesempatan masuk daftar susunan pemain, otomatis kebijakan itu melempar Erick Weeks ke tribun penonton. karena regulasi menyatakan setiap tim hanya bisa memasukan pemain asing dengan susunan 2+1.
“Kalau setalah saya bicara dengan dia, secara pribadi dirinya sudah siap. Soal administrasi pun dia sudah siap,” jelas Djanur ketika diwawancara di Bandara Husein Sastranegara, Selasa (28/2).
Meski begitu belum ada keputusan final dari Djanur apakah akan memainkan Livaja atau tidak. karena dia harus melihat kapasitas dan kesiapan pemain dalam agenda latihan H-1 di Stadion Segiri. Jika dia dianggap layak, pelatih 58 tahun itu tak ragu untuk menguji kapasitas playmaker asal Kroasia tersebut.
“Belum bisa dipastikan dia (Livaja) akan diturunkan atau engga, karena saya harus melihat dulu kemampuan dan kesiapan dia dalam latihan,” jelasnya.
Selain menimbang soal rencana menurunkan Mirko Livaja, Djanur disibukan dengan pencarian striker pengganti Sergio van Dijk yang cedera. Dia perlu memutar otak untuk memilih siapa pemain yang paling tepat. Kans untuk emainkan striker muda, Angga Febrianto pun terbuka karena dia merupakan pemain bertipe striker murni yang tersisa.
“Kita siapkan beberapa pemain disitu, ada Tantan, Shohei dan juga Angga tetapi kalau soal mainnya masih ada waktu untuk memilih. Saya rasa peluang buat Angga bermain cukup terbuka.”
Menurtutnya tidak tertutup peluang bagi Angga untuk bermain meskipun pengalaman dia masih minim. Karena jebolan Diklat Persib itu menurutnya punya potensi guna menjadi striker yang mumpuni. Tinggal tugas pelatih untuk memompa semnagat dan kepercayaan dirinya untuk mentas di kompetisi level atas.
“Saya melihat dia selama di latihan bagus, tinggal saya push mental dia untuk main di pertandingan nanti. Tapi saya percaya Angga,” ungkap Janur.
Artikel Tag: Mirko Livaja, Kroasia, Persib, Bandung, Djadjang Nurdjaman, seleksi, Piala Presiden, PBFC, Samarinda
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-piala-presiden-2017-overtoom-diparkir-persib-cuma-bawa-livaja-ke-segiri
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini