Berita Liga Jerman: Pierre-Emerick Aubameyang Berpeluang Raih CAF Award

Penulis: Depe Ptr
Minggu 16 Okt 2016, 15:01 WIB
Berita Liga Jerman: Pierre-Emerick Aubameyang Berpeluang Raih CAF Award

Aubameyang / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Jerman: Penyerang Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang berpeluang kembali memenangkan pemain terbaik Afrika atau CAF Player of the Year Award untuk tahun ini. Aubameyang berpeluang besar memenangkan trophy tersebut karena performa Yaya Toure yang meredup di Manchester City.

Aubameyang memenangkan gelar tersebut pada tahun lalu dan kembali masuk sebagai unggulan pertama untuk memenangkan penghargaan tersebut. CAF Player of the Year Award akan diberikan pada 5 Januari 2017 di Abuja, Nigeria.

Gelandang Pantai Gading dan Manchester City, Yaya Toure yang telah memenangkan penghargaan tersebut sebanyak empat kali dan menjadi runner-up pada tahun lalu, tidak ada dalam daftar nominasi.

Padahal Toure menjadi kapten Pantai Gading saat memenangkan Piala Afrika pada tahun 2015, namun kali ini ia sedang berjuang untuk menyelamatkan kariernya di bawah bos baru Manchester City, Pep Guardiola.

Legenda Kamerun Samuel Eto'o, yang saat ini bermain di Turki dengan Antalyaspor, masuk dalam daftar nominasi dan berpeluang meraih gelar kelimanya.

Ada lima pemain yang bemain di Afrika yang masuk dalam daftar nominasi, termasuk tiga pemain Mamelodi Sundowns, Khama Billiat (Zimbabwe), Dennis Onyango (Uganda) dan Keegan Dolly (Afrika Selatan).

12 dari 30 pemain yang masuk nominasi bermain di Premier League, termasuk bintang Aljazair Riyad Mahrez yang memenangkan PFA Player of the Year musim lalu dan bintang baru Liverpool, Sadio Mane.

Berikut daftar nominasi Pemain Terbaik Afrika tahun 2016:

Ahmed Musa - Leicester City (Inggris) dan Nigeria

Andre Ayew - West Ham (Inggris) dan Ghana

Aymen Abdennour - Valencia (Spanyol) dan Tunisia

Benjamin Mounkandjo - Lorient (Prancis) dan Kamerun

Cedric Bakambu - Villareal (Spanyol) dan DR Kongo

Dennis Onyango - Mamelodi Sundowns (Afrika Selatan) dan Uganda

El Arabi Hillel Soudani - Dinamo Zagreb (Kroasia) dan Aljazair

Eric Bailly - Manchester United (Inggris) dan Pantai Gading

Hakim Ziyech - Ajax (Belanda) dan Maroko

Islam Slimani - Leicester City (Inggris) dan Aljazair

Itumeleng Khune - Kaizer Chiefs (Afrika Selatan) dan Afrika Selatan

John Mikel Obi - Chelsea (Inggris) dan Nigeria

Kalidou koulibaly - Napoli (Italia) dan Senegal

Keegan Dolly - Mamelodi Sundowns (Afrika Selatan) dan Afrika Selatan

Kelechi Iheanacho - Manchester City (Inggris) dan Nigeria

Khama Billiat - Mamelodi Sundowns (Afrika Selatan) dan Zimbabwe

Mbwana Samatta - Genk (Belgia) dan Tanzania

Mehdi Benatia - Juventus (Italia) dan Maroko

Mohamed El Neny - Arsenal (Inggris) dan Mesir

Mohamed Salah - Roma (Italia) dan Mesir

Pierre-Emerick Aubameyang - Borussia Dortmund (Jerman) dan Gabon

Riyad Mahrez - Leicester City (Inggris) dan Aljazair

Sadio Mane - Liverpool (Inggris) dan Senegal

Samuel Eto'o - Antalyaspor (Turki) dan Kamerun

Serge aurier - PSG (Prancis) dan Pantai Gading

Victor Wanyama - Tottenham (Inggris) dan Kenya

Wahbi khazri - Sunderland (Inggris) dan Tunisia

William Jebor - Wydad Casablanca (Maroko) dan Liberia

Yannick Bolasie - Everton (Inggris) dan DR Kongo

Yao Kouasi Gervais 'Gervinho' - Hebei Fortune (Cina) dan Pantai Gading


Artikel Tag: Bundesliga 2017, Aubameyang, Borussia Dortmund, Timnas Gabon

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-jerman-pierre-emerick-aubameyang-berpeluang-raih-caf-award
956  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini